Inilah 11 Pembelian Terburuk MU

Senin, 16 Maret 2015 - 19:36 WIB
Inilah 11 Pembelian Terburuk MU
Inilah 11 Pembelian Terburuk MU
A A A
MANCHESTER - Manchester United banyak mendatangkan pemain baru di musim ini. Sepanjang bursa transfer musim panas, Juli-Agustus 2014 lalu MU telah menghabiskan uang sekitar Rp 2,7 triliun untuk memboyong enam muka baru.

Keenamnya adalah Angel Di Maria, Marcos Rojo, Daley Blind, Ander Herrera, Luke Shaw dan Radamel Falcao. Namun tidak semua pemain yang direkrut memperlihatkan penampilan mengesankan. Contohnya Falcao dan Di Maria. Keduanya dianggap belum mampu beradaptasi dengan gaya permainan MU dan atmosfer sepak bola Liga Premier Inggris.

Di tahun-tahun sebelumnya, MU juga pernah melakukan kesalahan dalam belanja pemain. Berikut 11 rekrutan terburuk kubu Setan Merah dalam 15 tahun terakhir;

1. Massimo Taibi
MU memboyong Taibi pada musim panas 1999 lalu. Saat itu MU mendatangkannya dengan biaya 4,5 juta poundsterling. Namun keberadaannya saat itu tidak tepat sebab MU sudah memiliki kiper tangguh asal Denmark, Peter Schmeichel.

Selama berseragam MU, Taibi hanya tampil empat kali. Namun dalam penampilannya, ia justru kebobolan 11 gol. Karena tak mampu memikat perhatian manajer MU Sir Alex Ferguson, Taibi ahirnya dilepas ke Reggina pada pertengahan musim 1999/2000.

2. Eric Djemba-Djemba
Pada musim panas 2003 MU mengejutkan bursa transfer dengan merekrut Eric Djemba-Djemba. Meski minim pengalaman di level Eropa, MU saat itu berani mengeluarkan 3,5 juta poundsterling untuk mendaratkan sang pemain ke Old Trafford Stadium.

Namun keinginan MU menjadikan Djemba-Djemba sebagai pemain besar urung terlaksana. Gelandang kebangsaan Kamerun itu justru tampil buruk di skuat inti Setan Merah. Selama dua musim (2003-2005) Djemba-Djemba hanya tampil 20 kali tanpa bisa mencetak gol.

Kini Djemba-Djemba bergabung dengan Persebaya Surabaya. Sempat ingin didepak karena masalah kesehatan, manajemen Persebaya akhirnya mempertahankan pemain berusia 33 tahun tersebut.

3. Zoran Tosic
Uang sebesar 9 juta poundsterling dikeluarkan MU untuk menebus Zoran Tosic dari FK Partizan. Pemain kelahiran 28 April 1987 itu diharapkan bisa menggantikan peran Cristiano Ronaldo yang hengkang ke Real Madrid.

Tapi penampilan Tosic jauh di luar harapan. Ia hanya bermain di lima pertandingan. Tosic akhirnya terdepak dari skuat Setan Merah Januari 2010. Ia dipinjamkan ke FC Koln dan enam bulan kemudian MU menjualnya ke CSKA Moskow.

4. Wilfried Zaha
Dalam perburuan Wilfried Zaha, MU sukses mengalahkan Arsenal. Striker lincah tersebut direkrut dengan harga 12 juta poundsterling pada Januari 2013.

Namun Zaha tidak langsung berkostum MU. Ia dibiarkan bermain dengan Crystal Palace dengan status pinjaman hingga akhir musim 2012/2013.

Di musim selanjutnya Zaha baru bergabung dengan pasukan Setan Merah. Namun sosoknya jarang diandalkan karena ia kalah saing dengan Wayne Rooney, Robin van Persie, Javier Hernandez serta Danny Welbeck. MU akhirnya meminjamkan sang pemain ke Cardiff City pada Januari 2014.

Sekembalinya dari Cardiff, Zaha gagal menembus skuat utama MU. Pemain berusia 22 tahun itu akhirnya dilepas secara permanen ke klub lamanya, Crystal Palace.

5. Bebe
Sir Alex Ferguson melakukan perjudian besar saat mendatangkan Bebe di bursa transfer musim panas 2010. Manajer kebangsaan Skotlandia itu terbilang nekat sebab ia belum sekalipun menyaksikan Bebe tampil di lapangan hijau.

Akhirnya Bebe hanya menjadi penghuni bangku cadangan. Bakat yang dimilikinya dianggap tidak sejajar dengan pemain-pemain seperti Luis Nani, Antonio Valencia, Ryan Giggs atau Daren Fletcher. Bebe akhirnya dipinjamkan ke sejumlah klub hingga Juni 2014. Setelah itu MU menjualnya ke Benfica dengan harga yang dirahasiakan.

Bersama Benfica, Bebe kembali tampil buruk. Pemain berpostur 190 cm itu dilepas ke Cordoba dengan status pinjaman.

6. Anderson
Awalnya publik menganggap Anderson sebagai pemain masa depan MU. Sebab ia diboyong dengan harga 26 juta poundsterling dan di awal kedatangannya, bakat Anderson mampu mencuri perhatian penikmat sepak bola.

Tapi penampilannya menurun saat bangku kepelatihan MU diambilalih David Moyes pada awal musim 2013. Selain kalah saing dengan pemain lain, cedera juga menghambat Anderson untuk unjuk kemampuan.

Moyes akhirnya melepas Anderson dengan status pinjaman ke Fiorentina pada Januari 2014 lalu. Tapi kubu La Viola enggan mempermanenkannya. Sebab gelandang kebangsaan Brasil itu dianggap tak layak menghuni skuat utama.

Anderson akhirnya dilepas secara permanen ke Internacional pada Januari 2015. Sang pemain sendiri mengaku senang meninggalkan Old Trafford Stadium.

7. Kleberson
MU memboyong Kleberson pada 2003 lalu. Untuk mendapatkannya, mereka harus mengeluarkan uang sebesar 6,5 juta poundsterling.

Tapi Kleberson gagal memperlihatkan penampilan mengesankan. Ia akhirnya dijual ke Besiktas pada musim panas 2005 dengan harga 1,8 juta poundsterling.

8. Mark Bosnich
Pemain asal Australia ini sebenarnya lahir dari akademi junior MU. Namun karier seniornya lebih banyak dihabiskan bersama Aston Villa. Bersama The Villans, Bosnich tampil sebanyak 179 kali.

MU akhirnya membawa pulang sang pemain di musim 1999/2000. Tapi sial, ia gagal menembus skuat utama. Meski tersisih, bakat Bosnich masih diakui klub sebesar Chelsea yang berani mempekerjakannya sejak 2001 hingga 2003.

9. Juan Sebastian Veron
Pemain kebangsaan Argentina ini diharapkan bisa memperkuat lini tengah MU. Namun goyangan sepak bola 'tango' yang dimilikinya tak cocok dengan gaya permainan Setan Merah.

Veron akhirnya dijual ke Chelsea pada musim panas 2003. MU hanya mendapatkan 15 juta poundsterling dari hasil penjualan sang pemain. Padahal saat membawanya dari Lazio 2001 lalu, MU harus mengeluarkan uang sebesar 28 juta poundsterling.

10. Owen Hargreaves
Cedera merusak penampilan Hargreaves bersama MU. Menurut catatan Soccerway, Hargreaves menderita tujuh cedera berbeda saat memperkuat kubu Setan Merah.

Awalnya Hargreaves dianggap pasangan ideal Michael Carrick sebagai gelandang bertahan. Pengalamannya di Bayern Muenchen membuat MU berani merekrutnya dengan harga 17 juta poundsterling.

Musim panas 2011 Hargreaves akhirnya dilepas ke Manchester City. Namun karena kondisinya memburuk, ia memutuskan gantung sepatu pada April 2012 atau sebulan sebelum kompetisi usai.

11. Michael Owen
MU mendapatkan Owen secara cuma-cuma alias gratis pada awal musim 2009/2010. Meski tak lagi muda, Owen saat itu dipercaya bisa memperlihatkan lagi penampilan terbaiknya yang sempat menghilang kala membela Real Madrid dan Newcastle United.

Namun harapan publik Old Trafford tak pernah jadi kenyataan. Owen lebih banyak menghabiskan waktunya di ruang perawatan. Cedera hamstring menjadi musuh utama bagi pemain berpostur 173 cm tersebut.

Sebelum pensiun pada musim panas 2014, Owen sempat bermain membela Stoke City. Namun cedera kembali menghambat kariernya di atas lapangan.
(bep)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.3225 seconds (0.1#10.140)