Ujian Perdana Pelatih Pengganti

Senin, 06 April 2015 - 10:37 WIB
Ujian Perdana Pelatih...
Ujian Perdana Pelatih Pengganti
A A A
MAKASSAR - Laga PSM Makassar kontra Persiba Balikpapan pada Kompetisi Qatar National Bank (QNB) League di Stadion Mattoanging, sore ini, merupakan ujian perdana Hans Pter Scheller sebagai pelatih pengganti.

Hans Pter menggantikan posisi pelatih kepala Alfred Riedl yang pulang ke negaranya untuk menjalani pengobatan. Hans Pter menyiapkan skenario alternatif dengan memasang Ponaryo Astaman di posisi gelandang dan Johan Yoga Utama sebagai striker.

Pelatih PSM Hans Pter Schaller terpaksa menyiapkan skenario tersebut, karena dua pemain asing PSM Nenad Begovic (Serbia) yang berposisi gelandang serta striker anyar Nemanj Vucicevic proses International Transfer Certificate (ITC) belum keluar dari klubnya. “Seluruh pemain siap, termasuk Ponaryo dan Johan,” kata Pter, seusai memimpin latihan di Stadion Mattoanging, kemarin.

Dari sejumlah laga uji coba yang dilakoni PSM, Vucicevic dan Begovic selalu menempati posisi inti. Bahkan, kedua pemain ini sudah menjadi pilar penting untuk Juku Eja. Tercatat sejumlah laga uji coba yang dijalani Vucicevic telah menciptakan lima gol, sedangkan Begovic dua gol.

Peter mengatakan hingga saat ini belum mendapatkan informasi soal ITC kedua pemain tersebut, apa bisa dimainkan atau tidak. Namun, yang jelas dia akan mempersiapkan skuad asuhannya dengan maksimal. “Kami akan berupaya dengan baik,” katanya. Direktur Klub PSM Sumirlan menjelaskan untuk ITC kedua pemain tersebut sudah diurus. Bahkan, PSSI sudah mengirimkan surat kepada kedua klub sebelumnya.

“Kami masih menunggu surat dari Tokyo FC dan klub di Kanada. Saat ini baru Boman (defender asing PSM) yang baru dapat izin,” ungkapnya. Meski demikian, Sumirlan menuturkan pihaknya akan menanti ITC tersebut hingga pukul 14.00.

Agus nyomba
(ftr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0575 seconds (0.1#10.140)