Ganda Putra Indonesia Kuasai Babak Kedua Singapura Terbuka
A
A
A
SINGAPURA - Empat ganda putra Indonesia menginjakan kaki di babak kedua turnamen Singapura Terbuka 2015. Keempat pasangan yang lolos adalah Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan, Angga Pratama/Ricky Karanda Suwardi, Ade Yusuf/Wahyu Nayaka dan Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon.
Pasangan yang pertama kali lolos adalah Angga/Ricky. Mereka berhasil menaklukkan ganda Thailand, Trawut Potieng/Nipitphon Puangpuapech dengan skor 21-14, 16-21 dan 21-13, Rabu (8/4/2015).
"Lawan hari ini dibilang gampang. Tapi di akhir kami banyak melakukan kesalahan sendiri. Selain itu pengaruh angin yang agak berantakan juga terasa. Saya juga sempat beberapa kali ragu-ragu di lapangan," kata Angga yang dikutip dari situs resmi PBSI.
"Awalnya arah angin agak susah ditembak, tapi kemudian di game ketiga kami lebih bisa mengontrol kemana arah angin dan kemana bola harus diarahkan," ucap Ricky menambahkan.
Kemenangan berikutnya diraih Ade/Wahyu. Usai bertarung dengan rekan senegara, Yonathan Suryatama Dasuki/Didit Juang, Ade/Wahyu menang 21-8 dan 21-13.
Hasil positif diikuti Kevin/Marcus yang sukses mengalahkan pasangan Taiwan, Liao Min Chun/Tseng Min Hao. Dalam dua set langsung Kevin/Marcus menang 21-17 dan 21-13.
Duet Hendra/Ahsan menjadi pasangan terakhir yang memastikan diri ke babak dua. Mereka mengalahkan ganda putra Malaysia, Goh V Shem/Tan Wei Kiong dengan skor 18-21, 21-15 dan 21-14.
"Mereka memang pemain bagus juga. Defendnya bagus dan kami belum pernah bertemu sebelumnya," ucap Hendra.
Beberapa hari sebelumnya Hendra/Ahsan mengukir prestasi membanggakan di pentas internasional. Keduanya berhasil menjuarai turnamen Malaysia Terbuka 2015 setelah menaklukkan ganda putra Korea Selatan, Lee Yong Dae/Yoo Yeon.
Pasangan yang pertama kali lolos adalah Angga/Ricky. Mereka berhasil menaklukkan ganda Thailand, Trawut Potieng/Nipitphon Puangpuapech dengan skor 21-14, 16-21 dan 21-13, Rabu (8/4/2015).
"Lawan hari ini dibilang gampang. Tapi di akhir kami banyak melakukan kesalahan sendiri. Selain itu pengaruh angin yang agak berantakan juga terasa. Saya juga sempat beberapa kali ragu-ragu di lapangan," kata Angga yang dikutip dari situs resmi PBSI.
"Awalnya arah angin agak susah ditembak, tapi kemudian di game ketiga kami lebih bisa mengontrol kemana arah angin dan kemana bola harus diarahkan," ucap Ricky menambahkan.
Kemenangan berikutnya diraih Ade/Wahyu. Usai bertarung dengan rekan senegara, Yonathan Suryatama Dasuki/Didit Juang, Ade/Wahyu menang 21-8 dan 21-13.
Hasil positif diikuti Kevin/Marcus yang sukses mengalahkan pasangan Taiwan, Liao Min Chun/Tseng Min Hao. Dalam dua set langsung Kevin/Marcus menang 21-17 dan 21-13.
Duet Hendra/Ahsan menjadi pasangan terakhir yang memastikan diri ke babak dua. Mereka mengalahkan ganda putra Malaysia, Goh V Shem/Tan Wei Kiong dengan skor 18-21, 21-15 dan 21-14.
"Mereka memang pemain bagus juga. Defendnya bagus dan kami belum pernah bertemu sebelumnya," ucap Hendra.
Beberapa hari sebelumnya Hendra/Ahsan mengukir prestasi membanggakan di pentas internasional. Keduanya berhasil menjuarai turnamen Malaysia Terbuka 2015 setelah menaklukkan ganda putra Korea Selatan, Lee Yong Dae/Yoo Yeon.
(bep)