Timnas Futsal Indonesia Sematkan Misi di Laga Kontra Urayasu

Jum'at, 10 April 2015 - 13:30 WIB
Timnas Futsal Indonesia Sematkan Misi di Laga Kontra Urayasu
Timnas Futsal Indonesia Sematkan Misi di Laga Kontra Urayasu
A A A
JAKARTA - Timnas Futsal Indonesia mendapat kesempatan menjajal lawan tangguh dari Jepang, Bardral Urayasu. Laga tersebut akan jadi batu pijakan Timnas Futsal Indonesia jelang bergulirnya kompetisi AFF 2015, Oktober mendatang.

Pelatih Timnas Futsal Indonesia, Dadang Iskandar sebetulnya mengaku kurang persiapan jelang menghadapi Bradal Urayasu. Menurutnya, persiapan benar-benar baru berjalan optimal dalam waktu tiga hari. "Saya diamanahkan selama tiga hari untuk mempersiapkan pertandingan ini, saya pikir waktunya mepet, jadi saya panggil pemain yang punya pengalaman internasional agar visi bertanding mereka sudah tune," kata Dadang saat ditemui di Jakarta, Jumat (10/4/2015).

Dadang mengatakan, dirinya telah memanggil 14 pemain untuk bisa bergabung menghadapi tim yang berlabuh di tiga besar Liga Futsal Jepang itu. Dari semua pemain yang dibawanya, hanya dua nama yang belum pernah memperkuat Timnas Futsal Indonesia. "Saya yakin pemain sudah bisa klop karena rata-rata punya pengalaman," lanjut dia.

Menurut Dadang, meski tidak mencanangkan target menang pada laga itu, timnya bermaksud mengemas kemenangan. Pasalnya, racikan formasi dan usaha membangun kekompakan timnas futsal Indonesia bisa berguna sebagai pijakan menghadapi Kompetisi Futsal AFF bulan Oktober 2015.

"Jika berhasil masuk tiga besar pada AFF bulan Oktober, kita akan dapat tiket ke AFC. Saya pikir target yang dicanangkan Asosiasi Futsal Indonesia adalah kita lolos ke tiga di AFF dan pertandingan melawan Bradal Urayasu bakal memberi pengalaman positif," tutupnya.

Laga Timnas Futsal Indonesia akan berlangsung selama 11 hinggal 12 April 2015 pada pukul 15.00 Wib dan 17.00 WIB. Pertandingan yang diprediksi bakal berlangsung sengit itu juga bakal disiarkan langsung MNC TV.

Berikut daftar skuat timnas futsal Indonesia,
Yos Adi Wicaksono (GK)
Maigel (GK)
Zaelani Lajanibi
Randi Satria
Yuda Kurnia
Sokrates Matulesi
Sandi Gempur Purnama
Andriansyah Agustin
Andri Kustian
Ardi Awi Suhardi
Reza Akbar
Ahmad Khairudin
Saidansyah Lubis
Ahmad Zulfikar
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6438 seconds (0.1#10.140)
pixels