Ogah Cari Aman, Barca Ambil Risiko

Selasa, 21 April 2015 - 16:49 WIB
Ogah Cari Aman, Barca...
Ogah Cari Aman, Barca Ambil Risiko
A A A
BARCELONA - Kemenangan 3-1 pada pertemuan pertama sepertinya tidak lantas membuat Barcelona enggan mengambil risiko untuk keluar menyerang saat menjamu Paris Saint-German (PSG) di leg kedua perempat final Liga Champions, Rabu (22/4) dini hari nanti WIB. Bek skuat Catalan, Dani Alves menegaskan timnya bakal tetap mengusung gaya bermain khas La Blaugrana -julukan Barca-.

Sebelumnya Barca yang juga tengah fokus dalam perburuan gelar Liga Spanyol musim ini, disarankan untuk tampil aman di leg kedua nanti lantaran sudah unggul agregat. Tapi Alves mengklaim Barca akan selalu menampilkan kepribadian dan karakter skuat Catalan yang selalu mendominasi penguasaan bola dan tampil menyerang, tidak terkecuali saat menjamu PSG di Camp Nou.

"Kami berangkat dengan kepercayaan diri tinggi dan kepribadian tim ini yang membedakan Barcelona dengan tim lain. Menampilkan karakter dan mengambil risiko adalah satu-satunya untuk mencapai tujuan di Liga Champions," jelas Alves dilansir Sportsmole, Selasa (21/4/2015).

Setelah sebelumnya absen di leg pertama, Alves kemungkinan bisa bakal dipercaya pelatih Barca, Luis Enrique untuk menggalang pertahanan La Blaugrana. Sementara Alves yang kontraknya habis akhir musim nanti, telah lama dikaitkan bakal pindah ke PSG setelah musim ini bubar. Patut ditunggu apakah Alves bakal bermain melawan calon klub yang bakal dibelanya musim depan.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0806 seconds (0.1#10.140)