Spirit Ferdinand Kalahkan Persib Bandung

Jum'at, 24 April 2015 - 20:22 WIB
Spirit Ferdinand Kalahkan Persib Bandung
Spirit Ferdinand Kalahkan Persib Bandung
A A A
PALEMBANG - Sriwijaya FC (SFC) akan menghadapi juara bertahan Persib Bandung dalam laga lanjutan QNB League, Minggu, (3/5) pukul 15.30 WIB. Duel seru itu menjadi ujian bagi kapten Sriwijaya FC Ferdinand Sinaga.

Musim lalu, Ferdinand menjadi kartu as saat membawa Maung Bandung menuntaskan puasa gelar selama 9 tahun dengan mempersembahkan trofi juara ISL 2014. Musim ini, Ferdinand berbalik ingin mengalahkan Persib Bandung di QNB League 2015. "Saya bermain untuk Sriwijaya FC. Ini adalah klub saya sekarang. Saya harus kalahkan Persib Bandung di laga nanti,"kata Ferdinand.

Ferdinand menjelaskan, sudah bergabung bersama Maung Bandung selama 1 tahun. Ia pun menuai kedekatan khusus dengan Bobotoh. Kendati demikian klub yang sekarang di cintainya adalah Laskar Wong Kito.

"Memang saya dekat dengan Bobotoh. Tetapi mereka juga harus mengerti sekarang saya di SFC. Kalau saya bisa kalahkan Persib Bandung nantinya,"ujar pemain terbaik ISL2014 ini.

Ferdinand sadar Laskar Wong Kito hanya mampu mengkoleksi 3 poin dari 3 hasil seri. Terlebih lagi bermain menghadapi Persib menjadi langkah serius di laga lanjutan QNB-League. "Saya optimistis kita menang, apa lagi bermain di kandang sendiri. Dukungan suporter kita juga bisa menjadi senjata terbesar bagi kami di lapangan,"ungkapnya.

Secara keseluruhan Ferdinand melihat rekan-rekannya juga turut optimistis bisa menuai hasil besar di laga nanti. Kembali bermain di kadang tidak akan lagi memberikan kekecewaan bagi publik Palembang."Kami tidak akan ulangi kesalahan yang sama,"pungkasnya.
(aww)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7274 seconds (0.1#10.140)
pixels