Demi Liga Champions, Liverpool Ngegas Hingga Akhir
A
A
A
LIVERPOOL - Kemenangan 2-1 atas Queens Park Rangers (QPR) kembali membuat mesin Liverpool panas. Pelatih Liverpool, Brendan Rodgers menegaskan, timnya bakal terus bermain maksimal hingga peluit akhir musim ini.
"Kami akan terus bertarung untuk finis setinggi yang kami mampu. Jika kami melakukannya, kami tidak pernah tahu apa yang terjadi," pungkas Rodgers di Sports Mole.
Peluang Liverpool untuk masuk empat besar sempat mengecil saat mereka menelan dua hasil imbang sebelum partai melawan QPR. Namun kemenangan atas QPR dan tiga kekalahan beruntun yang didapat Manchester United membuat peluang Liverpool kembali terbuka.
Liverpool saat ini tertinggal empat poin dari penghuni peringkat empat di, Manchester United. Steven Gerrard mengoleksi poin 61 hasil dari 35 partai yang telah dilakoni. (Lihat Klasemen Terkini Liga Inggris)
Dengan tiga partai tersisa musim ini, kemungkinan Liverpool untuk mendapat tiket Liga Champions masih terbuka. Syaratnya, Liverpool harus memenangkan tiga partai tersisa melawan Chelsea (10/5), Crystal Palace (16/5), dan Stoke City (24/5).
"Tentu saja, tidak banyak lagi pertandingan tersisa, tetapi Anda hanya harus terus bertanding maksimal hingga akhir," pungkas mantan pelatih Swansea City ini.
"Kami akan terus bertarung untuk finis setinggi yang kami mampu. Jika kami melakukannya, kami tidak pernah tahu apa yang terjadi," pungkas Rodgers di Sports Mole.
Peluang Liverpool untuk masuk empat besar sempat mengecil saat mereka menelan dua hasil imbang sebelum partai melawan QPR. Namun kemenangan atas QPR dan tiga kekalahan beruntun yang didapat Manchester United membuat peluang Liverpool kembali terbuka.
Liverpool saat ini tertinggal empat poin dari penghuni peringkat empat di, Manchester United. Steven Gerrard mengoleksi poin 61 hasil dari 35 partai yang telah dilakoni. (Lihat Klasemen Terkini Liga Inggris)
Dengan tiga partai tersisa musim ini, kemungkinan Liverpool untuk mendapat tiket Liga Champions masih terbuka. Syaratnya, Liverpool harus memenangkan tiga partai tersisa melawan Chelsea (10/5), Crystal Palace (16/5), dan Stoke City (24/5).
"Tentu saja, tidak banyak lagi pertandingan tersisa, tetapi Anda hanya harus terus bertanding maksimal hingga akhir," pungkas mantan pelatih Swansea City ini.
(bbk)