Hasil India Open: Menang Dramatis, Jonatan Christie Tantang Viktor Axelsen di Semifinal

Jum'at, 20 Januari 2023 - 22:23 WIB
Bertekad untuk merebut kemenangan, Jojo tampil agresif pada interval ketiga. Dia dapat memberikan tekanan kepada Chou, sehingga merebut keunggulan dengan skor 2-0.

Chou beberapa kali mencoba untuk mengejar ketertinggalan. Namun, Jojo dapat memperbesar keunggulan 6-2. Hanya saja, dia kemudian membuat kesalahan, sehingga Chou dapat menyamakan kedudukan menjadi 8-8.

Jojo dan Chou kemudian saling susul perolehan skor. Setelah bersaing ketat, Jojo akhirnya justru tertinggal ketika mencapai interval ketiga, dengan kedudukan 10-11.



Kedua pemain terus melanjutkan persaingannya. Bahkan, pertandingan mencapai deuce, 20-20. Setelah bersaing selama 1 jam 11 menit, Jojo akhirnya menang 22-20.
(mirz)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More