Hasil NBA 2022/2023, Jumat (27/1/2023): Celtics Telan Kekalahan ke-15 Tapi Tetap di Puncak Wilayah Timur

Jum'at, 27 Januari 2023 - 17:12 WIB
Sayangnya, pada kuarter ketiga Nets tertinggal terlalu jauh dengan skor 90-101. Alhasil, meski bermain apik di kuarter terakhir, mereka tak sanggup untuk mengejar ketertinggalan mereka sehingga akhirnya kalah 122-130.

Kyrie Irving juga tampil sensasional untuk Nets dengan mencatatkan 40 poin, enam assist dan lima rebound, namun gagal memberikan kemenangan untuk timnya. Sedangkan Saddiq Bey menjadi aktor utama di balik keperkasaan Pistons dengan koleksi 25 poin, tiga assist dan sembilan reboundnya.

Kendati kalah, Celtics masih berada di puncak klasemen wilayah timur dengan rekor 35-15. Nets pun masih bertahan di peringkat keempat dengan rekor 29-19.

Hasil NBA 2022/2023, Jumat (27/1/2023):

Boston Celtics vs New York Knicks (117-120, OT)

Charlotte Hornets vs Chicago Bulls (111-96)

Brooklyn Nets vs Detroit Pistons (122-130)

Houston Rockets vs Cleveland Cavaliers (95-113)

Phoenix Suns vs Dallas Mavericks (95-99)

Los Angeles Clippers vs San Antonio Spurs (138-100)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More