Francis Ngannou Terima Tantangan Deontay Wilder: Selamat Datang di Dunia Duel Bebas!
Sabtu, 18 Februari 2023 - 17:02 WIB
NEW YORK - Francis Ngannou menerima tantangan Deontay Wilder untuk berduel di atas ring tinju. Mantan juara UFC itu selanjutnya ingin melihat seberapa besar petinju kelas berat itu bisa memegang kata-katanya.
Francis Ngannou dilaporkan keluar dari UFC pada bulan lalu setelah gagal mencapai kesepakatan kontrak baru. Petarung yang dikenal dengan julukan The Predator tersebut tampaknya tak pernah kehilangan untuk mendapatkan rumah baru.
Selama sebulan terakhir, Matchroom Boxing Eddie Hearn, Misfits Boxing, dan Tyson Fury semuanya menunjukkan minat pada mantan juara tersebut. Namun, Deontay Wilder juga tertarik menghadapi mantan juara UFC tersebut.
BACA JUGA: Errol Spence Didesak Lepas Sabuk IBF, Cameron: Jaron Ennis Juara Penuh
“Saya masih tertarik dengan laga itu. Saya ingin melakukannya di Afrika. Saya tahu dia (Ngannou) melakukan pekerjaannya sendiri, saya bangga padanya karena mengikuti kata hatinya. Semua orang selalu datang ke tinju, ayo lakukan ini. Anda datang ke (olahraga) saya, saya akan datang ke (olahraga) Anda," ujar Wilder dikutip dari BJ Penn,” Sabtu (18/2/2023).
Bak gayung bersambut, tantangan duel Wilder langsung diterima Ngannou. Dirinya berharap The Bronze Bomber bisa menempati kata-katanya.
BACA JUGA: Petinju Raja KO David Adeleye Hancurkan Musuhnya, Rebut Gelar WBO
"Selamat datang di dunia bebas @BronzeBomber. (Wilder) Saya harap Anda adalah pria yang memegang kata-kata Anda. Sampai berjumpa lagi. Saya mengatakan hanya tinju agar dia bisa menjaga anggota tubuhnya. Seperti yang saya katakan kita akan lihat apakah dia pria yang memegang kata-katanya," tulis Ngannou dalam Twitternya, @francis_ngannou.
Francis Ngannou dilaporkan keluar dari UFC pada bulan lalu setelah gagal mencapai kesepakatan kontrak baru. Petarung yang dikenal dengan julukan The Predator tersebut tampaknya tak pernah kehilangan untuk mendapatkan rumah baru.
Selama sebulan terakhir, Matchroom Boxing Eddie Hearn, Misfits Boxing, dan Tyson Fury semuanya menunjukkan minat pada mantan juara tersebut. Namun, Deontay Wilder juga tertarik menghadapi mantan juara UFC tersebut.
BACA JUGA: Errol Spence Didesak Lepas Sabuk IBF, Cameron: Jaron Ennis Juara Penuh
“Saya masih tertarik dengan laga itu. Saya ingin melakukannya di Afrika. Saya tahu dia (Ngannou) melakukan pekerjaannya sendiri, saya bangga padanya karena mengikuti kata hatinya. Semua orang selalu datang ke tinju, ayo lakukan ini. Anda datang ke (olahraga) saya, saya akan datang ke (olahraga) Anda," ujar Wilder dikutip dari BJ Penn,” Sabtu (18/2/2023).
Bak gayung bersambut, tantangan duel Wilder langsung diterima Ngannou. Dirinya berharap The Bronze Bomber bisa menempati kata-katanya.
BACA JUGA: Petinju Raja KO David Adeleye Hancurkan Musuhnya, Rebut Gelar WBO
"Selamat datang di dunia bebas @BronzeBomber. (Wilder) Saya harap Anda adalah pria yang memegang kata-kata Anda. Sampai berjumpa lagi. Saya mengatakan hanya tinju agar dia bisa menjaga anggota tubuhnya. Seperti yang saya katakan kita akan lihat apakah dia pria yang memegang kata-katanya," tulis Ngannou dalam Twitternya, @francis_ngannou.
(yov)
tulis komentar anda