Link Live Streaming Uzbekistan U-20 vs Timnas Indonesia U-20: Gratis di RCTI Plus!

Selasa, 07 Maret 2023 - 13:14 WIB
Tim nasional Indonesia U-20 akan menjalani laga terakhir penyisihan Grup A Piala AFC U-20 2023 melawan Uzbekistan dapat disaksikan langsung via RCTI Plus/Foto/RCTI Plus
FERGANA - Tim nasional Indonesia U-20 akan menjalani laga terakhir penyisihan Grup A Piala AFC U-20 2023 . melawan Uzbekistan di Stadion Istiqlol, Fergana, Selasa (7/3/2023) pukul 21.00 WIB. Laga ini dapat disaksikan langsung via RCTI Plus.

Bentrok Indonesia vs Uzbekistan diprediksi sengit, lantaran kedua tim masih berpeluang lolos ke babak 8 besar atau perempat final Piala AFC U-20 2023. Di dua laga sebelumnya, Indonesia menyerah 0-2 dari Irak dan menang 1-0 atas Suriah.





Tim Garuda Nusantara mengemas tiga poin dan berada di posisi ketiga grup. Posisi Indonesia di bawah Irak yang memiliki poin sama 3 angka dengan Indonesia. Irak unggul head-to-head atas Indonesia. Sementara Uzbekitan menduduki puncak klasemen dengan 6 poin usai mengalahkan Irak, Sabtu (5/3/2023). Suriah yang menelan dua kekalahan di posisi buncit.

Laga pemungkas Grup A diprediksi seru lantaran tiga tim berpeluang lolos ke perempat final. Indonesia menghadapi Uzbekistan dan Irak menantang Suriah. Jika Indonesia menang atas Uzbekistan dan Irak mengalahkan Suriah, tiga tim akan menuai poin sama: 6.

Baca juga: Chelsea vs Dortmund: Graham Potter Minta Fans The Blues Bisingkan Stamford Bridge



Pelatih Indonesia, Shin Tae-yong menyebut Uzbekistan lawan tangguh. Uzbekistan punya modal bagus usai mengantongi dua kemenangan dan tampil di depan fans mereka di Fergana. Uzbekistan dua kali tampil di Fergana, sedangkan Indonesia di Tashkent.

"Tidak ada masalah dengan kondisi pemain meski mereka sedikit kelelahan karena karena perjalanan dari Tashkent ke Fergana. Tapi, kami sudah beradaptasi dengan baik," kata Shin Tae-yong dilansir laman resmi PSSI.

Shin Tae-yong mengungkapkan dia sudah mempelajari permainan Uzbekistan dan sudah mengetahui kelebihan dan kekurangan tuan rumah. "Mental pemain kami semkain kuat. Kami optimistis melakukan permainan terbaik karena kondisi pemain juga baik."

Shin Tae-yong punya rekor bagus melawan Uzbekistan. Mantan pelatih timnas Korea Selatan itu sudah dua kali melawan Uzbekistan. Pertemuan pertama saat membawa Korea Selatan U-23 menang 2-1 pada ajang Piala Asia U-23 2016. Sedangkan pertemuan kedua, Korea Selatan menahan imbang Uzbekistan dengan skor 0-0 di Kualifikasi Piala Dunia 2018 zona Asia.
(sha)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More