Hasil Liga 1: Madura United Imbangi Arema FC

Jum'at, 07 April 2023 - 22:44 WIB
Madura United bermain imbang 1-1 kontra Arema FC pada lanjutan Liga 1 2022/2023 di Stadion Gelora Madura Ratu Pamelingan. Foto: Twitter
PAMEKASAN - Madura United bermain imbang 1-1 kontra Arema FC pada lanjutan Liga 1 2022/2023 di Stadion Gelora Madura Ratu Pamelingan. Gol tuan rumah oleh Lulinha (42'), dibalas ole Singo Edan lewat Joko Susilo (55').



Madura United dan Arema FC bermain lepas sejak awal babak pertama. Pasalnya. Itu agar bisa mencetak gol lebih dahulu.

Laskar Sape Kerrab -julukan Madura United- tampaknya mulai mendominasi permainan atas Arema FC. Namun, mereka masih belum bisa mengoyak gawang tim tamu sampai menit ke-15.



Arema FC kerap melakukan serangan balik ke pertahanan Madura United. Akan tetapi, masih belum membuahkan hasil.

Pada menit ke-42, Madura Unites berhasil memecahkan kebuntuan. Lulinha berhasil mencetak gol pembuka usai memanfaatkan umpan Alberto Goncalves.

Arema FC tampaknya tampil lebih militan pada awal babak kedua. Sebab, mereka ingin mencetak gol balasan ke gawang Madura United.

Gol yang dinanti-nantikan itu akhirnya tercipta pada menit ke-55. Gol tersebut dicetak oleh Joko Susilo setelah memanfaatkan umpan Yamaguchi.

Laga antara kedua tim kini jauh lebih menarik semenjak kedudukan imbang. Pasalnya, Madura United dan Arema FC saling jual dan beli serangan.
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More