Hasil Liga Inggris: Haaland Ngamuk, Manchester City Sikat Southampton

Minggu, 09 April 2023 - 01:47 WIB
Haaland merayakan gol saat Manchester City mengalahkan Southampton. Foto: REUTERS/Peter Nicholls
SOUTHAMPTON - Manchester City berhasil mengalahkan Southampton dengan skor 4-1 pada pekan ke-30 Liga Inggris 2022/2023 . Pertandingan tersebut berlangsung di Stadion St. Mary's pada Sabtu (8/4/2023) malam waktu setempat.

Manchester City baru berhasil mencetak gol pada menit ke-45, setelah Erling Haaland mencetak gol melalui umpan silang Kevin De Bruyne yang didapatkan dari pergerakan Jack Grealish. Dalam pertandingan tersebut, De Bruyne mencatatkan namanya dalam daftar elite Premier League dengan mencetak 100 assist, hanya berselisih sedikit dengan Ryan Giggs (162), Cesc Fabregas (111), Wayne Rooney (103), dan Frank Lampard (102).



Gol kedua Manchester City tercipta pada menit ke-58 berkat tendangan Jack Grealish yang memantul dari kiper Gavin Bazunu setelah diselamatkan. Namun, Grealish mampu mengambil bola kembali dan mencetak gol.



Manchester City menambah gol lagi lewat Erling Haaland. Pemain asal Norwegia itu 'ngamuk' dengan mengoyak gawang lawan pada menit ke-68, sementara gol keempat mereka dicetak melalui eksekusi penalti Julian Alvarez setelah Southampton menjatuhkan De Bruyne di kotak terlarang.

Meskipun Southampton berhasil mencetak satu gol balasan pada menit ke-72 melalui Sekou Mara, Manchester City tetap menguasai pertandingan. Hasil ini membuat Manchester City bertengger di posisi kedua klasemen Liga Inggris dengan perolehan 67 poin, tertinggal 5 poin dari tim peringkat pertama, Arsenal.

Susunan Pemain:

Southampton (4-2-3-1): Bazunu; Maitland-Niles, Bella-Kotchap, Bednarek, Walker-Peters; Lavia, Ward-Prowse; Elyounoussi, Alcaraz, Walcott; Sulemana

Pelatih: Ruben Selles

Manchester City (4-2-3-1): Ederson; Ake, Dias, Akanji, Stones; Gundogan, Rodri; Grealish, De Bruyne, Mahrez; Haaland

Pelatih: Pep Guardiola
(sto)
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More