Kekayaan Canelo Rp1,6 Triliun, Top 5 Atlet dengan Bayaran Tertinggi di Dunia

Kamis, 04 Mei 2023 - 12:12 WIB
Kekayaan Saul Canelo Alvarez Rp1,6 Triliun, Top 5 Atlet dengan Bayaran Tertinggi di Dunia
Kekayaan Saul Canelo Alvarez sebesar USD110 juta atau sekitar Rp1,6 triliun menempatkannya dalam Top 5 atlet dengan bayaran tertinggi di dunia versi Forbes. Dengan perkiraan total pendapatan sebesar Rp1,6 triliun, juara kelas menengah super yang tak terbantahkan ini menjadi atlet dengan bayaran tertinggi kelima di dunia, menurut laporan baru yang dirilis oleh Forbes.

Penelitian ini didasarkan pada periode dari 1 Mei 2022 sampai 1 Mei 2023, yang memperkirakan bahwa bintang Meksiko berusia 32 tahun ini mendapatkan total USD100 juta untuk pertarungannya melawan Dmitry Bivol dan Gennadiy Golovkin tahun lalu. Forbes juga mengindikasikan bahwa Saul Canelo Alvarez menghasilkan USD10 juta dari usaha di luar lapangan, yang disorot oleh kesepakatan dengan merek-merek alkohol seperti Hennessy dan Michelob Ultra.





Saul Canelo Alvarez juga terlibat dalam berbagai produk yang ia luncurkan, termasuk: Yaoca (pembuat dan distributor minuman), I CAN (aplikasi kebugaran), Canelo Energy (jaringan pom bensin), VMC (koktail kalengan), serta lini pakaian dan kartu kredit.

Top 10 Atlet dengan bayaran tertinggi di Dunia:

1. Cristiano Ronaldo: USD136 juta

2. Lionel Messi: USD130 juta

3. Kylian Mbappe: USD120 juta

4. LeBron James: USD119,5 juta
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More