Gawat! Indonesia Punya Rekor Buruk di Final SEA Games
Selasa, 16 Mei 2023 - 16:30 WIB
PHNOM PENH - Tim nasional (Timnas) Indonesia U-22 akan berusaha mengakhiri penantian panjang meraih medali emas SEA Games . Hanya saja, skuad Garuda Nusantara punya rekor buruk saat tampil di partai puncak.
Indonesia U-22 akan menghadapi Thailand U-22 di final SEA Games 2023. Partai puncak cabang sepak bola (cabor) sepak bola putra itu bakal berlangsung di Stadion Olimpiade, Phnom Penh, Kamboja, Selasa (16/5/2023) pukul 19.30 WIB.
Itu akan menjadi final kedelapan tim Merah Putih SEA Games. Namun, catatannya cukup buruk.
Indonesia baru dua kali meraih medali emas SEA Games dari tujuh penampilan di babak final. Selebihnya, mereka harus puas menempati posisi runner-up.
SEA Games 1979 menjadi pertama kalinya Indonesia tampil di final. Namun, harus puas membawa pulang medali perak usai kalah 0-1 dari Malaysia.
Indonesia sukses membalaskan dendamnya kepada Malaysia di final SEA Games 1987. Medali emas bisa diraih usai meraih kemenangan 1-0.
Lalu, SEA Games 1991 menjadi pertemuan perdana Indonesia melawan Thailand di final. Hasilnya, Indonesia menang 4-3 melalui adu penalti usai bermain imbang 0-0.
Indonesia kembali jumpa Thailand di final SEA Games 1997. Namun, kali in Indonesia kalah 2-4 saat adu penalti usai bermain imbang 1-1.
Baca Juga
Indonesia U-22 akan menghadapi Thailand U-22 di final SEA Games 2023. Partai puncak cabang sepak bola (cabor) sepak bola putra itu bakal berlangsung di Stadion Olimpiade, Phnom Penh, Kamboja, Selasa (16/5/2023) pukul 19.30 WIB.
Itu akan menjadi final kedelapan tim Merah Putih SEA Games. Namun, catatannya cukup buruk.
Indonesia baru dua kali meraih medali emas SEA Games dari tujuh penampilan di babak final. Selebihnya, mereka harus puas menempati posisi runner-up.
SEA Games 1979 menjadi pertama kalinya Indonesia tampil di final. Namun, harus puas membawa pulang medali perak usai kalah 0-1 dari Malaysia.
Indonesia sukses membalaskan dendamnya kepada Malaysia di final SEA Games 1987. Medali emas bisa diraih usai meraih kemenangan 1-0.
Lalu, SEA Games 1991 menjadi pertemuan perdana Indonesia melawan Thailand di final. Hasilnya, Indonesia menang 4-3 melalui adu penalti usai bermain imbang 0-0.
Indonesia kembali jumpa Thailand di final SEA Games 1997. Namun, kali in Indonesia kalah 2-4 saat adu penalti usai bermain imbang 1-1.
tulis komentar anda