Kehebatan Timnas Indonesia U-23 saat Bantai Thailand Dipuji Media Malaysia

Jum'at, 25 Agustus 2023 - 10:18 WIB
Lini pertahanan tim nasional Indonesia U-23 begitu tangguh dalam menghalau serbuan timnas Thailand U-23 di laga semifinal Piala AFF U-23 2023. / Foto: Instagram @timnas.indonesia
RAYONG - Lini pertahanan tim nasional Indonesia U-23 begitu tangguh dalam menghalau serbuan timnas Thailand U-23. Garuda Muda pun sukses menaklukkan Thailand U-23 3-1 dalam laga semifinal Piala AFF U-23 2023 yang berlangsung di Rayong Provincial Stadium, Rayong, Kamis (24/8/2023) malam.

Kesolidan lini belakang timnas Indonesia U-23 ketika mengalahkan Thailand U-23 itu pun menuai banyak pujian. Bahkan, salah satu media Malaysia turut menyoroti kemenangan mengejutkan timnas Indonesia U-23 tersebut.

Ya, mereka memuji lini pertahanan Garuda Muda yang sangat kukuh. Mereka juga tampak kagum dengan penampilan bek tengah timnas Indonesia U-23, Alfeandra Dewangga.





"Timnas Indonesia U-23 melaju ke final Piala AFF U-23 2023 setelah mengalahkan Thailand," tulis media Malaysia, Makan Bola dalam laporannya, dikutip Jumat (25/8/2023).

"Pujian patut diberikan kepada solidnya pertahanan (timnas Indonesia U-23). Kapten timnas Indonesia U-23, Alfeandra Dewangga begitu tenang memimpin lini pertahanan," lanjutnya.

(Foto: Instagram @timnas.indonesia)

Selama permainan berlangsung, Thailand U-23 begitu kerepotan menghadapi timnas Indonesia U-23. Skuad Garuda Muda mampu unggul cepat lewat gol Jeam Kelly Sroyer di menit ke-10. Kemudian tim asuhan Shin Tae-yong menambah keunggulan lewat gol Muhammad Ferarri di menit ke-23.

Thailand U-23 sempat memperkecil kedudukan di menit ke-27 melalui tandukan Chudit Wanpraphao. Akan tetapi, gol bunuh diri pemain Thailand U-23, Natcha Promsomboon, di menit ke-45+1 membuat timnas Indonesia U-23 unggul 3-1.



Sementara itu, timnas Indonesia U-23 akan menghadapi lawan kuat lainnya, Vietnam U-23 di partai puncak. Laga tersebut akan berlangsung Sabtu (26/8/2023) pukul 20.00 WIB. Menarik untuk dinanti apakah tim asuhan Shin Tae-yong mampu mengalahkan Vietnam U-23 dan keluar sebagai juara Piala AFF U-23 2023 nanti?
(nug)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More