Sam Amo-Ameyaw, Man of The Match Timnas Inggris U-17 Saat Hancurkan Kaledonia Baru 10-0

Minggu, 12 November 2023 - 02:06 WIB
Sam Amo-Ameyaw. ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay/nz
JAKARTA - Pemain Timnas Inggris U-17 Sam Amo-Ameyaw menjadi pemain terbaik dalam laga timnya melawan Timnas Kaledonia Baru U-17 yang berkesudahan dengan skor 10-0. Pertemuan kedua tim itu dalam fase Grup C Piala Dunia U-17 di Jakarta International Stadium (JIS), Sabtu (11/11/2023).

Pemain tersebut tampil 90 menit dalam laga itu. Dia pun menyumbang satu gol buat Timnas Inggris U-17 pada menit ke-51.

Sam Amo-Ameyaw memang bermain cukup efektif di lini tengah timnya dalam laga itu. Pasalnya, pemain asal Southampton itu membuat pola permainan Timnas Inggris cukup hidup.





Dalam laga itu The Three Lions -julukan Timnas Inggris U-17 memang beda kualitas dengan Timnas Kaledonia Baru U-17. Sebab, Timnas Inggris U-17 sangat mendominasi sepanjang laga.

Tim asuhan Ryan Garry mencatatkan 39 percobaan tendangan ke gawang. Sementara itu, Timnas Kaledonia Baru U-17 hanya mencatatkan dua kali tendangan.

Tidak hanya itu saja, Timnas Inggris U-17 mencatatkan 71 persen penguasaan bola berbanding 29 persen. Kalau akurasi umpan, Timnas Inggris U-19 persentasenya 91 persen, sedangkan Timnas Kaledonia Baru U-17 hanya 69 persen.

Hasil itu pun membawa Timnas Inggris U-17 bercokol sementara di puncak klasemen dengan tiga poin, sedangkan Timnas Kaledonia U-17 di posisi buncit dengan nol poin. Posisi itu bisa saja berubah setelah hasil laga Timnas Brazil U-17 melawan Iran U-17.

Laga selanjutnya, Timnas Inggris U-17 akan melawan Iran U-17. Pertemuan kedua tim akan berlangsung di Jakarta International Stadium (JIS), Selasa (14/11/2023).
(sto)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More