Hasil F1 GP Las Vegas 2023: Max Verstappen Cetak Kemenangan Ke-18
Minggu, 19 November 2023 - 15:19 WIB
Max Verstappen keluar sebagai pemenang pada balapan Formula 1 Grand Prix Las Vegas di Las Vegas Street Circuit, Minggu (19/11/2023) WIB. Ini merupakan kemenangan ke-18 untuk pilot jet darat Red Bull Racing tersebut.
Perjalanan Verstappen di Formula 1 musim ini terbilang mulus. Dari 21 balapan yang dijalaninya, ia berhasil mencetak 18 kemenangan, menempati podium kedua sebanyak dua kali dan sekali menempati urutan kelima.
Kemenangan ke-18 Verstappen tercipta di Las Vegas Street Circuit. Pembalap yang saat mengantongi 549 poin itu keluar sebagai pemenang setelah menyentuh garis finis pertama usai melahap 50 lap.
Verstappen unggul 2.070 detik dari Charles Leclerc, yang membuntuti dari posisi kedua. Sementara podium kedua ditempati Sergio Perez.
"Saya pikir ini menciptakan cukup banyak balapan di sini, jadi sangat menyenangkan. Saya harap semua orang sedikit menikmatinya, sudah bersemangat untuk kembali ke sini tahun depan!," kata Verstappen pasca balapan.
Perjalanan Verstappen di Formula 1 musim ini terbilang mulus. Dari 21 balapan yang dijalaninya, ia berhasil mencetak 18 kemenangan, menempati podium kedua sebanyak dua kali dan sekali menempati urutan kelima.
Kemenangan ke-18 Verstappen tercipta di Las Vegas Street Circuit. Pembalap yang saat mengantongi 549 poin itu keluar sebagai pemenang setelah menyentuh garis finis pertama usai melahap 50 lap.
Verstappen unggul 2.070 detik dari Charles Leclerc, yang membuntuti dari posisi kedua. Sementara podium kedua ditempati Sergio Perez.
"Saya pikir ini menciptakan cukup banyak balapan di sini, jadi sangat menyenangkan. Saya harap semua orang sedikit menikmatinya, sudah bersemangat untuk kembali ke sini tahun depan!," kata Verstappen pasca balapan.
Hasil Balapan Formula 1 GP Las Vegas
(yov)
Lihat Juga :
tulis komentar anda