Misi Kemenangan Wakil-wakil Terbaik Indonesia Dimulai dalam China Masters 2023, LIVE di iNews, New Home of Badminton

Selasa, 21 November 2023 - 10:01 WIB
China Masters 2023, LIVE di iNews, New Home of Badminton
JAKARTA - Pada hari ini, Selasa (21/11/2023), Shenzhen, China menjadi saksi dari kelanjutan BWF Asian Tour, dengan turnamen bergengsi, China Masters 2023 yang akan menampilkan keahlian terbaik pebulutangkis dunia. Sebelumnya, Gregoria Mariska Tunjung, wakil tunggal putri Indonesia sukses meraih gelar juara di Japan Masters 2023, menaikkan semangat tim Indonesia.

Indonesia turut ambil bagian dengan mengirimkan 15 wakil terbaiknya dalam turnamen ini. Di laga perdana hari ini, terdapat 5 wakil terbaik Indonesia yang akan lebih dulu memulai perjalanan mereka dengan menghadapi ujian berat namun menjadi tiket menuju babak selanjutnya dan ambil bagian di podium tertinggi.



Di nomor ganda putra, terdapat Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin yang akan melawan wakil Prancis, Lucas Corvee/Ronan Labar. Kemudian, di nomor ganda putri akan ada dua wakil Indonesia yang harus bentrok lebih awal, yakni Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti dan Febriana Dwipuji Kusuma/Amallia Cahaya Pratiwi akan saling berhadapan di babak penyisihan awal.



Kemudian, di nomor ganda campuran akan ada 2 wakil, yakni Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas yang bertemu dengan wakil Malaysia, Chen Tang Jie/Toh Ee Wei. Sementara, Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja akan melawan Supak Jomkoh/Supissara Paewsampran asal Thailand.

Mereka tidak hanya mewakili negara tetapi juga membawa harapan dan dukungan dari para penggemar bulu tangkis Indonesia. Dengan semangat juang dan keterampilan luar biasa, mampukah wakil-wakil terbaik Indonesia meraih kesuksesan di laga perdana China Masters 2023?

Dukung perjuangan para pebulutangkis terbaik Indonesia di China Masters 2023, mulai besok (Selasa, 21 November 2023) dan saksikan babak penyisihan hingga final, mulai Rabu, 22 November 2023, pukul 09.30 WIB, LIVE di iNews, New Home of Badminton.

Ayo set ulang frekuensi TV digital/STB anda, tonton iNews di saluran digital terbaik.
(sto)
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More