Lewis Hamilton Enggan Bicara Masa Depannya di Mercedes
Sabtu, 08 Agustus 2020 - 03:03 WIB
SILVERSTONE - Spekulasi masa depan Lewis Hamilton bersama Mercedes terus mengemuka. Apalagi pembalap asal Inggris Raya menghindari percakapan soal kontraknya.
Seperti kita ketahui, kontrak Lewis Hamilton bersama tim balap Mercedes akan berakhir tahun ini. Jika tidak diperpanjang, Hamilton kemungkinan pensiun atau berpindah tim balap. (Lihat Grafis: Waspada Berolahraga di Tengah Wabah )
Ketika ditanya soal itu, Hamilton yang merupakan juara dunia Formula 1 mengaku belum siap menjawab. Namun, Hamilton berjanji akan bicara buka-bukaan soal masa depannya di waktu yang menurutnya tepat.
"Pada akhirnya, jujur, ini bukan saat yang tepat," kata Hamilton di Silverstone, Inggris, seperti dilansir laman resmi Formula 1, Jumat (7/8/2020).
Ketika didesak, Hamilton mengatakan bahwa dirinya sangat berbahagia tampil di Mercedes. Namun, saat ditanya peluang gabung tim balap Ferrari, Hamilton tak bersedia menjawabnya.
“Jadi saya sangat senang dengan apa yang mungkin bisa dilakukan dengan Mercedes-Benz dan saat ini terus maju.” kata Hamilton. (Baca Juga: Lewis Hamilton Kampiun di Sirkuit Silverstone )
Seperti kita ketahui, kontrak Lewis Hamilton bersama tim balap Mercedes akan berakhir tahun ini. Jika tidak diperpanjang, Hamilton kemungkinan pensiun atau berpindah tim balap. (Lihat Grafis: Waspada Berolahraga di Tengah Wabah )
Ketika ditanya soal itu, Hamilton yang merupakan juara dunia Formula 1 mengaku belum siap menjawab. Namun, Hamilton berjanji akan bicara buka-bukaan soal masa depannya di waktu yang menurutnya tepat.
"Pada akhirnya, jujur, ini bukan saat yang tepat," kata Hamilton di Silverstone, Inggris, seperti dilansir laman resmi Formula 1, Jumat (7/8/2020).
Ketika didesak, Hamilton mengatakan bahwa dirinya sangat berbahagia tampil di Mercedes. Namun, saat ditanya peluang gabung tim balap Ferrari, Hamilton tak bersedia menjawabnya.
“Jadi saya sangat senang dengan apa yang mungkin bisa dilakukan dengan Mercedes-Benz dan saat ini terus maju.” kata Hamilton. (Baca Juga: Lewis Hamilton Kampiun di Sirkuit Silverstone )
(bbk)
Lihat Juga :
tulis komentar anda