Preview Timnas Jerman U-17 Vs Prancis U-17: Ambisi Der Panzer Muda Cetak Sejarah

Sabtu, 02 Desember 2023 - 07:07 WIB
Piala Dunia U-17 2023 memasuki laga pemungkas yang mempertemukan Jerman versus Prancis di Stadion Manahan, Sabtu (2/12/2023) / Foto: Kolase
SOLO - Piala Dunia U-17 2023 memasuki laga pemungkas yang mempertemukan Jerman versus Prancis di Stadion Manahan, Sabtu (2/12/2023). Pertandingan dijadwalkan berlangsung pukul 19.00 WIB.

Pertandingan ini menjadi momen yang paling dinanti banyak pencinta sepak bola Tanah Air. Jerman U-17 punya ambisi besar untuk mencetak sejarah.

Status sebagai juara Piala Eropa U-17 2023 menjadi alasan utama Der Panzer muda untuk juara kali ini. Pasalnya, jika itu berhasil, mereka akan menjadi tim Eropa pertama yang meraup gelar juara Piala Eropa U-17 dan Piala Dunia U-17 dalam setahun.





Selain itu, ini titel itu juga akan menjadi gelar perdana mereka sebagai juara Piala Dunia U-17 2023. Mengingat sejauh ini Panzer muda belum pernah juara di Piala Dunia kelompok umur tersebut. Paling mentok mereka hanya mampu menjadi runner up pada 1985 silam.

Namun misi mereka tidak mudah kali ini. Prancis U-17 bukanlah lawan yang bisa dipandang sebelah mata. Selain itu, skuad muda Les Bleus-julukan Prancis- juga pernah menjadi juara pada edisi 2001 lalu.

Terbaru, Prancis U-17 keluar sebagai juara ketiga di edisi 2019. Mereka juga menjadi penantang sengit Jerman U-17 di Piala Eropa 2023.



Keduanya saling berjumpa di final pada Juni lalu di Budapest, Hungaria. Saat itu Prancis U-17 kalah penalti dari Jerman U-17 dengan skor 4-5.
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More