Masa Depan Oleksandr Usyk, Pensiun atau Turun ke Kelas Penjelajah

Kamis, 06 Juni 2024 - 20:05 WIB
Oleksandr Usyk belum lama ini baru saja dinobatkan sebagai juara kelas berat tak terbantahkan pertama sejak 1999 ketika ia mengalahkan Tyson Fury dengan kemenangan angka / Foto: Boxingnews
Oleksandr Usyk belum lama ini baru saja dinobatkan sebagai juara kelas berat tak terbantahkan pertama sejak 1999 ketika ia mengalahkan Tyson Fury dengan kemenangan angka. Kemenangan tersebut membuatnya mengikuti jejak Evander Holyfield yang menjadi tak terbantahkan di kelas penjelajah dan kelas berat.

Usyk juga bergabung dengan Terence Crawford dan Naoya Inoue untuk menjadi juara dua kelas berat yang tak terbantahkan di era empat sabuk. Di tengah keberhasilan itu, ada tanda tanya besar apakah petinju Ukraina itu mampu menangani divisi kelas berat?

Usyk sebenarnya sudah membuktikannya dengan mengalahkan Anthony Joshua serta Fury. Yang menjadi menarik adalah saat tampil di kelas berat, dia terpaksa mengorbankan strateginya.



Salah satu pengorbanan Usyk adalah ia harus mengorbankan beberapa atribut terbaiknya, seperti kecepatan, untuk mengakomodasi bobotnya. Namun, dia berhasil melakukannya, sehingga dia bisa melelahkan lawan-lawannya dan mengalahkan mereka di akhir pertarungan.



Lantas bagaimana masa depan Usyk selanjutnya? Pertanyaan inilah yang sekarang memenuhi isi kepala penggemar tinju di seluruh dunia.

Jika Usyk menang melawan Fury pada pertarungan keduanya, dia secara meyakinkan akan mengalahkan petinju terbaik di masanya sebanyak dua kali. Sudah ada saran agar Usyk pensiun setelah mengalahkan Raja Gipsi. Ada juga prediksi yang muncul jika dia akan Kembali ke kelas penjelajah.



"Oleksandr Usyk telah menyatakan bahwa dia mempertimbangkan untuk kembali turun ke kelas penjelajah setelah pertandingan ulang Tyson Fury sehingga dia dapat berusaha menjadi juara dunia kelas penjelajah WBA, WBC, IBF & WBO yang tak terbantahkan untuk kedua kalinya," kata Michael Benson, yang merupakan seorang jurnalis di olahraga tinju dikutip dari akun X pribadinya (@MichaelBensonn), Kamis (6/6/2024).
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More