Perbandingan Antar Lini Timnas Indonesia vs Irak di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Kamis, 06 Juni 2024 - 12:12 WIB
Perbandingan antar lini Timnas Indonesia vs Irak akan dibahas di artikel ini. Kedua tim akan bentrok dalam lanjutan Grup F putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia / Foto: PSSI
Perbandingan antar lini Timnas Indonesia vs Irak akan dibahas di artikel ini. Kedua tim akan bentrok dalam lanjutan Grup F putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia.

Laga Timnas Indonesia vs Irak bakal tersaji di Stadion Utama Gelora Bung Karno (Sugbk), Jakarta, Kamis (6/6/2024). Laga ini terbilang penting bagi skuad Garuda untuk menjaga peluang lolos ke fase kualifikasi berikutnya.

Meski belum dipastikan mengenai pemain yang bakal tampil dalam starting eleven nanti, perbandingan pemain antar lini dari kedua kesebelasan bakal menjadi perhatian pecinta sepak bola. Berikut ini ulasannya yang bisa disimak.



i

Perbandingan Antar Lini Timnas Indonesia vs Irak

1. Kiper

Shin Tae-yong memanggil sejumlah nama penjaga gawang untuk laga melawan Irak dan Filipina di lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Namun, Ernando Ari sepertinya masih akan menjadi pilihan utama di bawah mistar.

Sementara di sisi Irak, posisi penjaga gawang kemungkinan bakal ditempati Jalal Hasan. Kiper senior sekaligus kapten Singa Mesopotamia ini sudah punya 72 caps bersama timnas senior Irak.



2. Lini Pertahanan

Pada sektor pertahanan, STY sepertinya masih akan memakai tiga bek tengah. Melihat Jay Idzes yang masih diragukan tampil, Timnas Indonesia bisa menurunkan menurunkan trio Rizky Ridho-Jordi Amat-Justin Hubner.

Beralih ke sisi Irak, mereka membawa pemain terbaiknya terkecuali Ali Adnan yang absen. Pada formasinya, pelatih Jesus Casa biasa bermain dengan 4 bek yang terdiri atas dua bek tengah dan dua bek sayap.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More