Profil Ollie Watkins, Super Sub Perusak Mimpi Belanda di Euro 2024

Kamis, 11 Juli 2024 - 05:05 WIB
Profil Ollie Watkins sepertinya menarik untuk diulas. Maklum saja, pemain berusia 28 tahun itu baru saja mengantarkan Inggris lolos ke final Euro 2024 / Foto: @EURO2024
Profil Ollie Watkins sepertinya menarik untuk diulas. Maklum saja, pemain berusia 28 tahun itu baru saja mengantarkan Inggris lolos ke final Euro 2024 setelah mengalahkan Belanda dengan skor 2-1 di Signal Iduna Park, Kamis (11/7/2024) dini hari WIB.

Pada pertandingan semifinal ini, Inggris sebenarnya sempat tertinggal lebih dulu lewat gol Xavi Simons di menit ketujuh. Euforia pendukung Belanda tak bertahan lama setelah Harry Kane mencatatkan namanya di papan skor setelah tendangan penaltinya menggetarkan gawang De Oranje.

Skor 1-1 bertahan hingga interval pertama usai. Di babak kedua, Inggris bermain di bawah tekanan. Tak ada satu peluang yang membahayakan gawang Belanda.





Sebaliknya, Belanda mampu menciptakan empat tendangan dan dua di antaranya mengarah ke gawang Inggris yang dikawal Jordan Pickford. Namun skor imbang 1-1 tak berubah.

Sembilan menit sebelum laga usai, Gareth Southgate melakukan perubahan. Dua pemain sekaligus ditarik keluar yakni Phil Foden dan Kane.

Southgate memasukkan Cole Palmer dan Watkins. Keputusan yang dibuat pelatih berusia 53 tahun itu terbilang tepat. Sebab, di menit akhir (90'), penyerang Aston Villa itu mencetak gol kedua Inggris sekaligus mengantarkan The Three Lions lolos ke final Euro 2024.



Watkins adalah pemain pengganti pertama yang mencetak gol kemenangan pada menit 90 dalam pertandingan sistem gugur dalam sejarah Euro. Berkat gol telatnya itu Inggris menjadi tim pertama dalam sejarah turnamen yang mencapai final meski tertinggal gol di perempat final dan semifinal.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More