Ramadhan Sananta Dipanggil Timnas Indonesia, Pelatih Persis Solo: Dia Striker Terbaik

Kamis, 29 Agustus 2024 - 10:03 WIB
Ramadhan Sananta Dipanggil Timnas Indonesia, Pelatih Persis Solo: Dia Striker Terbaik
SOLO - Persis Solo melepas Ramadhan Sananta ke Tim Nasional (Timnas) Indonesia. Pelatih Persis Solo, Milomir Seslija berharap Sananta bisa mencetak gol bersama Skuad Garuda.

Persis Solo resmi mengumumkan bahwa Sananta mendapatkan panggilan untuk membela Timnas Indonesia. Striker berusia 21 tahun itu akan berjuang bersama Skuad Garuda pada Grup C babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Seslija cukup senang dengan dipanggilnya Sananta ke Timnas Indonesia. Dia mengungkapkan anak asuhnya itu bisa memberikan kontribusi yang baik untuk tim dan diharapkan bisa mencetak gol untuk Skuad Garuda.



“Ia adalah salah satu striker terbaik di Indonesia, dan gaya bermainnya bisa memberikan kontribusi untuk tim nasional,” kata Seslija, mengutip dari situs Persis Solo, Kamis (29/8/2024).

“Saya berharap, ia bisa mencetak gol nanti,” harapnya.

Shin Tae-yong kemungkinan akan memanggil 26 pemain untuk masuk dalam skuad Timnas Indonesia. Untuk pemain Liga 1, mereka dijadwalkan berkumpul di Jakarta pada Kamis 29 Agustus 2024. Sedangkan pemain abroad akan langsung bertolak ke Arab Saudi pada 1 September 2024.

Seperti diketahui, Timnas Indonesia akan memulai kiprahnya di Grup C babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. DI grup itu, Skuad Garuda tergabung bersama Jepang, Arab Saudi, Australia, Bahrain, dan China.

Timnas Indonesia mengawali perjuangannya dengan melawan Arab Saudi di Stadion King Abdullah Sports City, Jeddah, Arab Saudi, Jumat (6/9/2024) dini hari WIB. Setelah itu, Skuad Garuda menjamu Australia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Selasa 10 September 2024 mendatang.
(sto)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More