Jumpa FSR dan David Alcaide, Pebiliar Jabar Berharap POBSI Perbanyak Gelar Turnamen Kelas Junior

Kamis, 26 September 2024 - 00:56 WIB
Atlet biliar asal Jawa Barat, Celine Marcellina, memiliki harapan besar untuk dunia biliar Tanah Air setelah berjumpa dengan dua pebiliar kelas dunia, Francisco Sanchez Ruiz dan David Alcaide / Foto: Dok. SINDOnews
Atlet biliar asal Jawa Barat, Celine Marcellina, memiliki harapan besar untuk dunia biliar Tanah Air setelah berjumpa dengan dua pebiliar kelas dunia, Francisco Sanchez Ruiz dan David Alcaide. Dia ingin POBSI memperbanyak menggelar turnamen usia muda agar para pemain junior bisa merasakan gelar juara.

Sebagai informasi, FST -sapaan Sanchez- merupakan seorang juara dunia 9 bola biliar 2023. Sementara Alcaide adalah juara eropa 9 bola biliar pada tahun yang sama.

Mereka berdua dihadirkan oleh Moor Production ke Indonesia untuk berjumpa dengan para penggemar mereka di Tanah Air dalam acara yang bertajuk Duo Masters. Setelah sukses berjalan di Tangerang kemarin, pada hari ini, Rabu (25/9/2024) mereka berdua mendatangi Maxi Pool N Café di Jakarta.



Acara pun berlangsung meriah sejak awal di mana FSR dan Alcaide menjalani laga eksebisi dengan beberapa penggemarnya. Salah satunya adalah musisi kenamaan Tanah Air, Badai, eks Kerispatih.

Selepas itu, para fans yang sudah membeli tiket bisa berinteraksi langsung dengan kedua bintang biliar tersebut. Ada yang berfoto bersama dan juga meminta tanda tangan dari mereka berdua.

Celine menjadi salah satu fans yang berkesempatan berfoto langsung dengan FSR dan David. Dia pun memuji penyelenggaraan acara Duo Masters ini yang menurutnya sangat menyenangkan.

"Ini udah kedua kalinya sih ketemu FSR, tapi acaranya tetep rame, pecah banget, seru banget hari ini," kata Celine.

Atlet biliar berusia 18 tahun ini pun sempat berbincang singkat dengan FSR. Oleh karena itu, dia sangat senang.

"Ngobrol sedikit aja sih, kan waktu itu sudah pernah ketemu jadi tadi kayak nanya kabar, apa segala macem yang sekadarnya aja lah," jelasnya.

Setelah bertemu bintang biliar kelas dunia, Celine pun memiliki harapan besar. Dia berharap POBSI bisa menghelat lebih banyak turnamen kelas junior agar para pemain muda bisa merasakan menjadi juara.

Pasalnya, sejauh ini mayoritas turnamen biliar bersifat open dan bisa diikuti oleh para pemain junior hingga sekelas pemain nasional. Alhasil, para pemain muda lebih sering gugur di babak awal.

"Sejauh ini pengennya diperbanyak turnamen untuk kelas juniornya, biar juniornya tuh bisa ngerasain juaranya lah. Jadi enggak dicampur yang junior dan senior, biar yang junior bisa juara. Jadi lebih diperbanyak turnamen kelompok umurnya karena itu kan bagus ya untuk mencari bakat-bakat yang masih muda," ujar Celine.
(yov)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More