Hasil Babak Pertama: Gol Indah Marselino Ferdinan Robek Gawang Arab Saudi 1-0

Selasa, 19 November 2024 - 20:03 WIB
Hasil Babak Pertama: Gol Indah Marselino Ferdinan Robek Gawang Arab Saudi. Foto: MPI/Aldhi Chandra
Timnas Indonesia unggul 1-0 atas Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia putaran ketiga. Gol dicetak Marselino Ferdinan lewat tendangan indah di menit ke-32.

Bermain di Stadion Gelora Bung Karno (GBK) Jakarta, Selasa (19/11/2024) malam WIB, Timnas Indonesia langsung tampil menekan sejak kick-off. Laga belum genap satu menit Garuda sudah mendapat peluang emas lewat kemelut di mulut gawang Arab.

Sayang, Marselino Ferdinan yang berdiri bebas gagal mencetak gol, bola yang sudah melewati kiper hanya membentur tiang gawang Arab Saudi. Pada menit ke-7, Indonesia kembali mendapat peluang emas lewat Rafael Struick, namun tendangannya masih melebar setelah ditepis kiper.

Gol yang ditunggu-tunggu akhirnya lahir di menit ke-32, melalui Marselino Ferdinan. Skor 1-0 untuk keunggulan Indonesia atas Arab Saudi.



Hingga babak pertama berakhir, Timnas Indonesia mampu mempertahankan keunggulan. Skuad Garuda mengunci keunggulan atas Arab Saudi dengan skor 1-0.

Susunan Pemain:

Timnas Indonesia XI: Maarten Paes; Rizky Ridho, Jay Idzes, Justin Hubner; Sandy Walsh, Ivar Jenner, Thom Haye, Calvin Verdonk; Marselino Ferdinan, Ragnar Oratmangoen, Rafael Struick.

Arab Saudi XI: Ahmed Alkasaar; Ali Al Bulayhi, Saud Abdulhamid, Yasir Gharsan Alsharani, Hassan Al Tambakti; Marwan Al Sahafi, Nasser Al Dawsari, Faisal Alghamdi, Mochammed Al Qathani, Mohammed Kanno; Feras Albrikan.
(sto)
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More