Turnamen Tenis STC Dibuka Ketua Pelti Pengprov Jabar

Sabtu, 24 Oktober 2020 - 10:49 WIB
Turnamen tenis yang digelar Sakinah Tenis Club (STC) dibuka Ketua Pelti Pengurus Provinsi Jawa Barat, Prof Dr Wawan Gunawan di lapangan tenis Jababeka, Cikarang, Kabupaten Bekasi, Sabtu (24/10/2020). SINDOnews/Puguh Hariyanto
BEKASI - Turnamen tenis yang digelar Sakinah Tenis Club (STC) dibuka Ketua Pelti Pengurus Provinsi Jawa Barat, Prof Dr Wawan Gunawan di lapangan tenis Jababeka, Cikarang, Kabupaten Bekasi, Sabtu (24/10/2020). Turnamen yang digelar selama dua hari Sabtu-Minggu (24-25/10/2020) ini tetap menerapkan standar protokol COVID-19.

Turnamen yang diikuti oleh 16 klub tenis dari Bekasi-Jakarta ini juga dihadiri oleh Kadisbudpora Bekasi, Rahmat Atong S.STP, MM, Kadisdamkar Bekasi Drs H.Hasan Basri, MM dan juga Pengcab Pelti,Bekasi Dr Rosyadi dan Pengcab Karawang, Dr H.Soni Hersona.

"Kami dari panitia turnamen STC ini sangat hati-hati menggelar even ini sehingga protokol COVID-19 kami jalankan dengan ketat," ujar SC tournament, Haji Haryono dalam sambutannya di pembukaan. (Baca juga; Andy Murray Kembali Dibekap Cedera )



Ketua Panitia Tournament, H.Rahmat menambahkan, untuk menjaga unsur kehati-hatian ini, menyebabkan panitia hanya mengundang 16 klub tenis. Padahal di Turnamen STC pertama dan kedua jumlah peserta mencapai 26 klub. "Ya prinsipnya kami panitia tetep komitment untuk menggelar event dengan standar protokol COVID-18," ujar H.Rahmat.

Sementara itu, Kadisbudpora Bekasi, Rahmat Atong menyatakan, dirinya sangat bangga dengan penyelenggaraan event tenis yang diprakarsai STC di Jababeka ini. "Saya berharap event event seperti ini terus bisa digelar agar bibit tenis tumbuh dengan baik di wilayah Bekasi," katanya. (Baca juga; Positif Covid, Sam Querrey Kabur Pakai Jet Pribadi Saat Diisolasi )

Dia menambahkan, sangat senang turnamen ini sangat memperhatikan standar protokol COVID-19. Event yang didukung sejumlah perusahaan, seperti Jamkrindo, AHM, Honda Prospect Motor, BNI, BRI, Sindonews, CV Cibitung Raya II, memperebutkan hadiah Rp 8 juta. “Turnamen ini sangat menarik karena mempertandingkan klub-klub yang secara kualitas memiliki kemampuan yang sama,” ujarnya.
(poe)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More