Pemain Terinfeksi Covid-19, Liga Filipina Ditunda
Minggu, 25 Oktober 2020 - 18:00 WIB
MANILA - Philippines Football League (PFL) atau Liga Sepakbola Filipina yang sedianya kick off Minggu (25/10/2020) ditunda. Penyebabnya, ada delapan orang termasuk pemain dan pelatih terinfeksi virus corona .
Komisaris PFL Coco Torre mengungkapkan, temuan ini setelah pihaknya melakukan test swab sebanyak dua kali pada 16 dan 21 Oktober lalu. Pemeriksaan ini dilakukan sebelum pemain dan ofisial enam tim memasuki ‘gelembung’ di Seda Nuvali di Santa Rosa, Laguna.
Baca juga : Empat Rider Ini Potensial Rebut Mahkota Marc Marquez
Menurutnya, pada tes tersebut, ditemukan lima pemain dan seorang pelatih, di antara dua klub, dinyatakan positif. Mereka kemudian diisolasi untuk mencegah penularan. Setelah itu, tes dilanjutkan pada mereka yang memiliki kontak erat pada Sabtu (24/10/2020) dan tiga orang kembali dinyatakan positif.
“Kami telah mengantisipasi skenario ini, sehingga ada seperangkat protokol kesehatan dan keselamatan untuk insiden seperti ini. Yang penting semua tetap berpegang pada protokol yang ditujukan untuk mencegah atau meminimalkan penyebaran virus,” katanya dilansir laman AFF.
Sebelumnya, pemain dan ofisial enam tim yakni Azkals Development Team (ADT), United City, Maharlika, Stallion-Laguna, Kaya-Iloilo dan Mendiola sudah memasuki gelembung PFF sejak Rabu (21/10). Mereka ditempatkan di Hotel Seda Nuvali di Sta. Rosa, Laguna yang menjadi tempat resmi di turnamen.
Sedianya, laga perdana akan mempertemukan ADT versus Mendiola yang digelar pada pagi hari. Setelah itu, pada sorenya, laga kedua mempertemukan Stallion-Laguna dan Kaya-Iloilo.
“Kami menekankan pada keselamatan setiap individu di dalam ‘gelembung’, baik pemain, staf, atau ofisial pertandingan. Kami memahami situasi saat ini dan dengan kepatuhan ketat peserta terhadap protokol khusus gelembung, kami berharap dapat memulai kompetisi dalam beberapa hari kedepan,” kata sekretaris jenderal federasi sepak bola Filipina Atty Edwin Gastanes.
Sesuai jadwal baru yang dirilis, Liga Filipina dijadwalkan akan digulirkan pada Rabu (28/10/2020) atau molor tiga hari dari jadwal semula. Pertandingan akan dimainkan setiap dua hari, dengan tim yang memiliki jumlah poin terbanyak di akhir liga pada 6 November dinyatakan sebagai juara.
Komisaris PFL Coco Torre mengungkapkan, temuan ini setelah pihaknya melakukan test swab sebanyak dua kali pada 16 dan 21 Oktober lalu. Pemeriksaan ini dilakukan sebelum pemain dan ofisial enam tim memasuki ‘gelembung’ di Seda Nuvali di Santa Rosa, Laguna.
Baca juga : Empat Rider Ini Potensial Rebut Mahkota Marc Marquez
Menurutnya, pada tes tersebut, ditemukan lima pemain dan seorang pelatih, di antara dua klub, dinyatakan positif. Mereka kemudian diisolasi untuk mencegah penularan. Setelah itu, tes dilanjutkan pada mereka yang memiliki kontak erat pada Sabtu (24/10/2020) dan tiga orang kembali dinyatakan positif.
“Kami telah mengantisipasi skenario ini, sehingga ada seperangkat protokol kesehatan dan keselamatan untuk insiden seperti ini. Yang penting semua tetap berpegang pada protokol yang ditujukan untuk mencegah atau meminimalkan penyebaran virus,” katanya dilansir laman AFF.
Sebelumnya, pemain dan ofisial enam tim yakni Azkals Development Team (ADT), United City, Maharlika, Stallion-Laguna, Kaya-Iloilo dan Mendiola sudah memasuki gelembung PFF sejak Rabu (21/10). Mereka ditempatkan di Hotel Seda Nuvali di Sta. Rosa, Laguna yang menjadi tempat resmi di turnamen.
Sedianya, laga perdana akan mempertemukan ADT versus Mendiola yang digelar pada pagi hari. Setelah itu, pada sorenya, laga kedua mempertemukan Stallion-Laguna dan Kaya-Iloilo.
“Kami menekankan pada keselamatan setiap individu di dalam ‘gelembung’, baik pemain, staf, atau ofisial pertandingan. Kami memahami situasi saat ini dan dengan kepatuhan ketat peserta terhadap protokol khusus gelembung, kami berharap dapat memulai kompetisi dalam beberapa hari kedepan,” kata sekretaris jenderal federasi sepak bola Filipina Atty Edwin Gastanes.
Sesuai jadwal baru yang dirilis, Liga Filipina dijadwalkan akan digulirkan pada Rabu (28/10/2020) atau molor tiga hari dari jadwal semula. Pertandingan akan dimainkan setiap dua hari, dengan tim yang memiliki jumlah poin terbanyak di akhir liga pada 6 November dinyatakan sebagai juara.
(abr)
tulis komentar anda