Tak Sudi Gelar Jatuh ke Barcelona, Begini Klarifikasi Thibaut Courtois

Selasa, 12 Mei 2020 - 19:04 WIB
Penjaga gawang Real Madrid Thibaut Courtois mengklarifikasi pernyataan terkait ketidakrelaannya Barcelona juara/Foto/Reuters
MADRID - Penjaga gawang Real Madrid Thibaut Courtois mengklarifikasi pernyataan terkait ketidakrelaannya jika gelar La Liga 2019/2020 diberikan ke Barcelona, jika otoritas sepak bola Spanyol menyudahi kompetisi akibat pandemi virus corona.

Kiper Belgia tersebut mengatakan hal tersebut pekan lalu sebelum akhirnya La Liga musim ini diputuskan untuk diselesaikan dan mulai digulirkan lagi pada pertengahan Juni. Barcelona unggul dua poin atas Madrid dengan 11 pertandingan sisa. ( ).

Courtois mengklarifikasi komentarnya bahwa dirinya tidak pernah mengatakan Real Madrid harus dinobatkan sebagai juara La Liga 2019/2020. Dia mengungkapkan komentarnya lagi pada hari Senin (11/5/2020).



"Saya sama sekali tidak mengatakan bahwa Real Madrid harus dinyatakan sebagai juara, jika liga berakhir. Kami berada di posisi yang lebih baik bahkan jika kami kalah dari Real Betis." katanya kepada Television Espanola seperti dilansir Goal. "

"Jika kami memainkan 11 pertandingan tersisa, saya yakin tim saya bisa memenangkan liga."

Courtois kembali berlatih pada Senin. Mantan kiper Chelsea itu senang bisa kembali merumput, meskipun dalam keadaan yang tidak biasa karena pandemi Covid-19.

"Sungguh bagus kembali berlatih," ujar Courtois. "Tapi agak aneh, berbeda, tetapi merasakan rumput dan latihan lebih baik daripada tidak sama sekali."

Setelah kampanye debut yang kurang meyakinkan di Bernabeu, Courtois berhasil membalikkan performanya musim ini, dan membantu Madrid untuk hanya kebobolan 19 gol liga dalam 27 pertandingan.

Pelatih timnas Belgia Roberto Martinez meyakini Cortouis menunjukkan kedewasaan luar biasa untuk pulih dari keterpurukannya.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More