MU Bakal Dapat Modal untuk Pulangkan Cristiano Ronaldo ke Old Trafford

Selasa, 08 Desember 2020 - 05:05 WIB
Manchester United (MU) kabarnya mendapat dukungan sponsor mereka, Chevrolet, untuk memulangkan Cristiano Ronaldo ke Old Trafford. Foto: reuters
MANCHESTER - Manchester United (MU) kabarnya mendapat dukungan sponsor mereka, Chevrolet, untuk memulangkan Cristiano Ronaldo ke Old Trafford.

(Man United Dingin di Bursa Transfer Musim Dingin 2021)

Menurut Auto Esporte, Senin (7/12/2020), produsen otomotif asal Amerika Serikat itu bersedia memodali The Red Devils dalam misi perekrutan kembali megabintang berjuluk CR7 itu.



Ronaldo menjelma menjadi ikon saat main di Old Trafford pada 2003 hingga 2009 sebelum akhirnya dibeli Real Madrid dengan transfer 80 juta poundsterling.

Kemudian, striker asal Portugal itu menghabiskan sembilan tahun di Madrid sebelum bergabung Juventus dua tahun lalu.

Namun, pandemi Covid-19 (virus Corona) membuat finansial Juventus terpukul sehingga kesulitan membayar gaji Ronaldo. Kabarnya, si Nyonya Tua bersiap memasukkan CR7 ke etalase jual pada musim panas mendatang.

Kondisi ini coba dimaksimalkan MU yang tertarik memulangkan si anak hilang. Namun, misi mendapatkannya pastilah tidak murah. Selain biaya transfer, The Red Devils juga mesti siap membayar gaji Ronaldo yang mencapai lebih dari 500.000 poundsterling (Rp9,45 miliar) per pekan.

Namun, MU akan mendapat uluran tangan dari Chevrolet. Sang sponsor di jersey MU itu melihat manfaat komersial jika lima kali pemain terbaik dunia itu kembali ke Old Trafford.

Hitung-hitungan itu sudah dipelajari Chevrolet yang melihat dampak positif yang Ronaldo berikan pada penjualan mobil Jeep, sponsor jersey Juventus selama dua tahun terakhir.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More