Man United Tersingkir dari Liga Champions, Solskjaer Diminta Mundur
Rabu, 09 Desember 2020 - 07:31 WIB
LEIPZIG - Manchester United terlempar dari Liga Champions setelah menelan kekalahan 2-3 melawan RB Leipzig di matchday terakhir fase grup. Kekalahan itu membuat posisi Solskjaer disorot.
Melawat ke markas RB Leipzig di Red Bull Arena Leipzig, Rabu (9/12/2020) waktu Indonesia, Setan Merah sebetulnya cuma perlu bermain imbang agar bisa lolos ke babak 16 besar. Tapi, wakil Liga Primer itu justru tumbang 2-3 dari RB Leipzig.
Anak asuh Ole Gunnar Solskjaer bahkan lebih dulu kebobolan tiga kali sebelum Bruno Fernandes dan Paul Pogba mencetak dua gol hiburan di babak kedua. Dengan hasil tersebut, Man United harus mengubur mimpi mereka mengangkat trofi si Kuping Besar musim ini. (Baca Juga: MU Kalah, Duel PSG Terhenti )
Di media sosial, Twitter misalnya, respons keras terhadap kinerja Setan Merah begitu terasa. Netizen baik pendukung Manchester United maupun yang bukan, mendesak Solskjaer mundur dari jabatan pelatih. Dalam hitungan jam, tagar #OleOut sudah seliweran 29 ribu kali.
“Saya berharap besok mendapat kabari ini,” tulis Fathy Amer, pemilik akun Twitter @FathyAmer13, seraya membagikan grafis bertuliskan Solskjaer dipecat.
“Anda (Solskjaer, red) cuma punya satu pekerjaan yakni membawa pulang satu poin, tapi taktik Anda buruk. Penampilan yang memalukan, hasil buruk, cukup sudah cukup” tulis @EbrahimElMalah.
Pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer sendiri mengakui timnya bermain buruk di pertandingan melawan RB Leipzig. Kata Ole, skuat Setan Merah terlambat panas sehingga baru bisa mencetak gol di babak kedua. (Baca Juga: Insiden Rasisme Wasit di Laga PSG vsIstanbul Basaksehir )
“Kami mulai terlambat. Kami menunjukkan semangat yang luar biasa untuk comeback, tetapi Anda tidak dapat memberi tim (lawan) keunggulan 3-0 dan berharap untuk comeback. Kami tidak beruntung menjelang akhir,” ujar Solskjaer, dikutip laman resmi UEFA, Rabu (9/12/2020).
Melawat ke markas RB Leipzig di Red Bull Arena Leipzig, Rabu (9/12/2020) waktu Indonesia, Setan Merah sebetulnya cuma perlu bermain imbang agar bisa lolos ke babak 16 besar. Tapi, wakil Liga Primer itu justru tumbang 2-3 dari RB Leipzig.
# | Klasemen Grup H | P | W | D | L | F | A | GD | PTS |
1 | RasenBallsport Leipzig | 6 | 4 | 0 | 2 | 11 | 12 | -1 | 12 |
2 | Paris Saint-Germain | 5 | 3 | 0 | 2 | 8 | 5 | 3 | 9 |
3 | Manchester United | 6 | 3 | 0 | 3 | 15 | 10 | 5 | 9 |
4 | Istanbul Basaksehir | 5 | 1 | 0 | 4 | 6 | 13 | -7 | 3 |
Anak asuh Ole Gunnar Solskjaer bahkan lebih dulu kebobolan tiga kali sebelum Bruno Fernandes dan Paul Pogba mencetak dua gol hiburan di babak kedua. Dengan hasil tersebut, Man United harus mengubur mimpi mereka mengangkat trofi si Kuping Besar musim ini. (Baca Juga: MU Kalah, Duel PSG Terhenti )
Di media sosial, Twitter misalnya, respons keras terhadap kinerja Setan Merah begitu terasa. Netizen baik pendukung Manchester United maupun yang bukan, mendesak Solskjaer mundur dari jabatan pelatih. Dalam hitungan jam, tagar #OleOut sudah seliweran 29 ribu kali.
“Saya berharap besok mendapat kabari ini,” tulis Fathy Amer, pemilik akun Twitter @FathyAmer13, seraya membagikan grafis bertuliskan Solskjaer dipecat.
“Anda (Solskjaer, red) cuma punya satu pekerjaan yakni membawa pulang satu poin, tapi taktik Anda buruk. Penampilan yang memalukan, hasil buruk, cukup sudah cukup” tulis @EbrahimElMalah.
Pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer sendiri mengakui timnya bermain buruk di pertandingan melawan RB Leipzig. Kata Ole, skuat Setan Merah terlambat panas sehingga baru bisa mencetak gol di babak kedua. (Baca Juga: Insiden Rasisme Wasit di Laga PSG vsIstanbul Basaksehir )
“Kami mulai terlambat. Kami menunjukkan semangat yang luar biasa untuk comeback, tetapi Anda tidak dapat memberi tim (lawan) keunggulan 3-0 dan berharap untuk comeback. Kami tidak beruntung menjelang akhir,” ujar Solskjaer, dikutip laman resmi UEFA, Rabu (9/12/2020).
(mirz)
tulis komentar anda