Juventus Disingkirkan Porto, Pirlo: Butuh Bebebrapa Hari Menghapus Laga Ini dari Pikiran

Rabu, 10 Maret 2021 - 06:31 WIB
“Butuh beberapa hari untuk menghapus pertandingan ini dari benak kami. Tapi, berikutnya kami harus menghadapi setiap pertandingan dengan sikap yang benar, menyadari bahwa kami masih berada di bulan Maret dan punya waktu untuk naik ke klasemen Serie A.”

Setelah begitu banyak serangan balik usai kebobolan gol awal, apakah ada masalah dengan pendekatan awal Juventus?

“Kami memulai dengan baik dan ada peluang dengan Alvaro Morata untuk segera memimpin. Tapi, itu tidak masuk, ada kesalahan untuk penalti, kami bisa kebobolan gol kedua, tapi kemudian memainkan permainan yang seharusnya kami lakukan di babak kedua, dibantu juga oleh pemain tambahan."

“Saya tidak berpikir awal permainan kami sebuah masalah. Kami tahu Porto akan bermain seperti ini, permainan bisa berubah jika kami mencetak gol di menit-menit pembuka. Ketika Anda kebobolan, maka itu menjadi pertandingan yang sangat berbeda."
(sha)
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More