Gowes Bareng Temen, Mayweather Jr Terobos Aturan PSBB di Los Angeles

Sabtu, 18 April 2020 - 22:01 WIB
Mayweather Jr memperlihatkan polah tidak pantas ditiru saat pandemi virus corona COVID-19 melanda dunia. Foto: The Sun
LOS ANGELES - Mayweather Jr memperlihatkan polah tidak pantas ditiru saat pandemi virus corona COVID-19 melanda dunia. Alih-alih tunduk pada aturan pembatasan sosial (di Indonesia disebut PSBB) Mayweather Jr justru terlihat berkumpul bersama kawan-kawannya.

Los Angeles, seperti halnya tempat lain di dunia, menerapkan peraturan pembatasan sosial di mana orang diminta tidak berkumpul lebih dari 10 orang, kemudian menjaga jarak masing-masing enam kaki. Namun, aturan tersebut sepertinya tidak berlaku untuk Mayweather Jr dan teman-temannya.

Mantan petinju kelas welter itu keluar rumah dengan menggowes sepeda bersama rombongan lebih dari tujuh orang. Mereka memang terlihat berusaha tidak menggowes sepeda terlalu dekat satu sama lain, akan tetapi banyak di antara mereka yang tidak mengenakan masker.



The Money, julukan Mayweather Jr, menjadi salah satu orang dalam rombongan tersebut yang tidak mengenakan masker. Bersepeda memang baik untuk menjaga kesehatan, namun di tengah pandemi, cara yang dilakukan Mayweather Jr tentu saja bertentangan dengan pedoman kesehatan dunia.

Ini bukan kali pertama Mayweather Jr keluar rumah untuk sekadar berjalan-jalan selama pandemi virus corona COVID-19. Awal pekan ini, TMZ Sports pernah memuat f0t0-foto Mayweather Jr ngumpul bareng teman-temannya di luar rumah.

Di Amerika Serikat, sebanyak 37 ribu orang meninggal akibat terinfeksi virus corona. Kasus positif corona di negara itu juga tercatat sebagai yang mengkhawatirkan yakni mencapai 708 ribu orang.
(sha)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More