Diduga Gelar Pesta Barbekyu, Messi Diselidiki LFP

Rabu, 05 Mei 2021 - 15:02 WIB
Lionel Messi akan diselidiki Badan Liga Spanyol (LFP) menyusul dugaan pelanggaran protokol kesehatan di masa pandemi virus corona / Foto: Newsline
BARCELONA - Lionel Messi akan diselidiki Badan Liga Spanyol (LFP) menyusul dugaan pelanggaran protokol kesehatan di masa pandemi virus corona. Ini berkaitan dengan pesta yang digelar La Pulga pasca Barcelona menekuk Valencia dengan skor 3-2 di Stadion Mestalla, akhir pekan kemarin.

Messi , yang mencetak dua gol untuk kemenangan Barcelona diduga menggelar pesta barbekyu bersama rekan setimnya. Ini setidaknya membuktikan bahwa pemain mungil Argentina itu sudah menemukan kebahagiaan bersama klub setelah upayanya untuk angkat koper dari Camp Nou berantakan tahun lalu.

BACA JUGA: Final Liga Champions Pertama Guardiola Tanpa Lionel Messi



Meski demikian, apa yang dilaporkan banyak media tentang pesta di rumah Messi itu merupakan sesuatu yang salah. Pasalnya, pemerintah daerah telah memberlakukan pembatasan yang melarang pertemuan lebih dari enam orang.

"Pertemuan dan/atau pertemuan keluarga dan sosial, baik di ruang publik maupun pribadi, diperbolehkan selama jumlah maksimal enam orang tidak terlampaui, kecuali dalam kasus yang tinggal bersama," demikian surat peraturan Catalan.

BACA JUGA: Manchester City Lolos ke Final Liga Champions, Mahrez: Alhamdulillah

"Namun, pertemuan dan/atau pertemuan keluarga dan sosial yang berlangsung di ruang tertutup, termasuk rumah, direkomendasikan untuk dibatasi sebanyak mungkin dan dibatasi pada kunjungan ke orang-orang yang bergantung atau rentan dan itu selalu dari gelembung koeksistensi yang sama."

Seperti dikutip dari ABC di Spanyol, Rabu (5/5/2021), Barcelona menepis laporan yang menyinggung tentang pelanggaran protokol kesehatan yang dilakukan Messi . Ini didasari dari fakta bahwa semua pemain bekerja di gelembung yang sama setiap hari.
(sha)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More