Barcelona Memble, Koeman Akui Atletico Madrid Layak Juara La Liga

Minggu, 23 Mei 2021 - 07:59 WIB
Barcelona Memble, Koeman Akui Atletico Madrid Layak Juara La Liga. Foto: Kolase
BARCELONA - Ronald Koeman akhirnya buka mulut menyusul keberhasilan Atletico Madrid menjuarai La Liga 2020/2021 . Menurut pelatih Barcelona itu, sang rival memang lebih layak mengangkat trofi.

Barcelona tak masuk hitungan ketika Real Madrid dan Atletico Madrid berjuang mengangkat trofi La Liga sampai ke pekan terakhir. Skuat asuhan Ronald Koeman mundur dari persaingan gelar usai kalah 1-2 melawan Celta Vigo di pekan ke-37.





Atletico Madrid sendiri baru bisa memastikan gelar di pekan terakhir (pekan ke-38), setelah mereka mengalahkan Real Valladolid dengan skor 2-1, Sabtu (22/5/2021). Skuat asuhan Diego Simeone finis dua poin dari Real Madrid yang juga memenangi laga pemungkas musim.

Ronald Koeman menyadari bahwa Barcelona tak sebaik dua tim asal kota Madrid itu— terutama Atletico Madrid. Lionel Messi dkk cuma bisa finis di posisi ketiga dengan koleksi 79 poin, tertinggal tujuh angka di belakang Los Rojiblancos.

“Atletico Madrid pantas menjadi juara. Mereka sudah memimpin klasemen untuk waktu yang lama, mereka punya skuat sangat bagus. Mereka sedikit lebih baik dari pada Real Madrid dan Barcelona,” kata Ronald Koeman dikutip Football Espana.

Bicara soal persaingan gelar, Barcelona sebetulnya punya kesempatan menjegal jalan Atletico Madrid di tangga juara tepat di pekan ke-35. Tapi sayang, Barcelona gagal memanfaatkan momentum saat menjamu sang rival di Stadion Camp Nou, 9 Mei 2021 lalu.

Pada pertandingan tersebut Lionel Messi dkk cuma bermain imbang tanpa gol. Padahal, seandainya menang, Barcelona akan mengkudeta Atletico Madrid, sekaligus akan naik ke puncak klasemen La Liga untuk kali pertama sejak Oktober 2020.

Koeman tahu nasibnya kini sedang disorot. Pelatih asal Belanda disebut-sebut tidak akan bertahan lama berkarier di Camp Nou menyusul kegagalan Barcelona tampil kompetitif di ajang La Liga dan Liga Champions.
(sha)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More