Kalahkan Uruguay, Argentina Raih Kemenangan Pertama di Copa America 2021
Sabtu, 19 Juni 2021 - 09:08 WIB
BRASILIA - Argentina berhasil meraih kemenangan pertamanya di Copa America 2021 . Setelah ditahan Chile 1-1 pada laga pertama, La Albiceleste bisa mengalahkan Uruguay 1-0 di Estadio Nacional de Brasilia, Sabtu (19/6/2021).
Argentina hanya menang tipis kotra Uruguay berkat gol yang tercipta di menit ke-13. Sukses Guido Rodriguez meneruskan umpan Lionel Messi menjadi penentu. Sebab, setelah itu tidak ada lagi gol yang tercipta.
Dengan hasil ini, Argentina bisa menguasai klasemen sementara Grup A atau Zona Selatan dengan empat poin sama seperti Chile. Ini tentunya menjadi modal positif untuk laga ketiga melawan Paraguay, 22 Juni nanti.
Jalannya Pertandingan
Babak Pertama:
Argentina mulai menampilkan permainan agresif di awal pertandingan. Terbukti laga baru berjalan delapan menit, armada Lionel Scaloni bisa menciptakan dua peluang emas ke gawang yang dikawal Fernando Muslera.
Serangan itu salah satunya berbuah gol pada menit 12. Ini setelah Messi menusuk melalui sisi kiri dan melepaskan umpan ke kotak penalti. Rodriguez yang menunggu ditengah tinggal menyundul bola ke gawang.
Tertinggal satu gol membuat Uruguay mencoba untuk lebih menyerang. Ancaman datang melalui tusukan Edison Cavani ke kotak penalti dan harus dijatuhkan oleh Molina. Namun wasit tak melihat itu sebagai pelanggaran.
Argentina hanya menang tipis kotra Uruguay berkat gol yang tercipta di menit ke-13. Sukses Guido Rodriguez meneruskan umpan Lionel Messi menjadi penentu. Sebab, setelah itu tidak ada lagi gol yang tercipta.
Dengan hasil ini, Argentina bisa menguasai klasemen sementara Grup A atau Zona Selatan dengan empat poin sama seperti Chile. Ini tentunya menjadi modal positif untuk laga ketiga melawan Paraguay, 22 Juni nanti.
Jalannya Pertandingan
Babak Pertama:
Argentina mulai menampilkan permainan agresif di awal pertandingan. Terbukti laga baru berjalan delapan menit, armada Lionel Scaloni bisa menciptakan dua peluang emas ke gawang yang dikawal Fernando Muslera.
Serangan itu salah satunya berbuah gol pada menit 12. Ini setelah Messi menusuk melalui sisi kiri dan melepaskan umpan ke kotak penalti. Rodriguez yang menunggu ditengah tinggal menyundul bola ke gawang.
Tertinggal satu gol membuat Uruguay mencoba untuk lebih menyerang. Ancaman datang melalui tusukan Edison Cavani ke kotak penalti dan harus dijatuhkan oleh Molina. Namun wasit tak melihat itu sebagai pelanggaran.
tulis komentar anda