Neymar Tetap Jadi Idola Barcelona

Jum'at, 29 Mei 2020 - 21:06 WIB
Neymar tetap diidolakan untuk kembali ke Barcelona. Foto : Reuters
BARCELONA - Neymar ternyata tetap jadi idola Barcelona . Bahkan mantan Presiden Barca Sandro Rosell mengaku akan mendatangkan Neymar karena ia adalah pemain terbaik kedua di dunia setelah Lionel Messi.

Neymar meninggalkan Barca untuk hijrah ke PSG dalam transfer rekor dunia 222 Juta Euro pada 2017. Namun, penyerang Brasil itu terus dikaitkan untuk kembali ke Camp Nou. Ini merupakan upaya kedua setelah pada awal musim 2019-2020 gagal digaet kembali.

Rosell merupakan presiden yang sukses menandatangani Neymar dari Santos pada 2013. "Jika saya adalah presiden Barca, saya akan mencoba untuk menandatangani Neymar," kata Rosell kepada COPE dan Radio Marca, Jumat (29/5/2020).



"Dia adalah pemain terbaik kedua di dunia setelah Messi dan sangat cocok dengan filosofi klub. Tetapi dengan pengalaman, dia akan menandatanganinya dengan dua kontrak, satu olahraga dan perilaku lainnya."

Sejak berkarier di PSG, Neymar telah memberikan tiga gelar Ligue 1 berturut-turut. Itu belum termasuk trofi Coupe de France, Coupe de la Ligue dan penghargaan Trophee des Champions.

Sebelum Ligue 1 dihentikan karena pandemi virus corona, Neymar telah mengemas 13 gol. PSG pula akhirnya dinobatkan sebagai juara.
(bbk)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More