5 Pemain yang Menolak Panggilan Bela Timnas Indonesia, Salah Satunya akibat Cedera

Rabu, 10 November 2021 - 13:07 WIB
5 Pemain yang Menolak Panggilan Bela Timnas Indonesia, Salah Satunya akibat Cedera. Foto: Ilustrasi
JAKARTA - Memperkuat tim nasional (timnas) merupakan kebanggaan tersendiri bagi seorang pesepak bola. Namun, tak sedikit pemain pernah menolak panggilan tim nasional.

Isu penolakan panggilan timnas akhir-akhir ini menghangat setelah Persatuan Sepak bola Seluruh Indonesia ( PSSI ) mengumumkan bahwa Elkan Baggott menolak gabung dengan Timnas Indonesia. Hal itu disampaikan langsung Ketum PSSI, Mochamad Iriawan, Jumat (22/10/2021).



Elkan Baggott, pemain naturalisasi kelahiran Bangkok, Thailand, Oktober 2002 langsung minta maaf sambil menjelaskan situasinya. Pemain bertahan bertinggi badan 196cm menjelaskan bahwa penolakan semata karena kondisi pandemi Covid-19.

Pemain Ipswich Town juga bersedia memperkuat Timnas Indonesia di Piala AFF 2020 yang digelar 5 Desember 2021 mendatang. Bahkan, Baggott sudah mengantongi Kartu Tanda Penduduk elektronik (eKTP) dari Dukcapil Kemendagri.



Atas alasan dan situasi yang berbeda, selain Baggott terdapat sejumlah pemain yang pernah menolak panggilan timnas. Berikut lima pemain tersebut.

1. Greg Nwokolo



Pada 2011, penyerang kelahiran Nigeria, Greg Nwokolo, dinaturalisasi untuk menambah daya gedor Timnas Indonesia. Dua tahun setelah mengantongi status sebagai warga negara Indonesia, Greg yang bermain untuk Arema disebut menolak panggilan timnas.
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More