Jelang Liverpool vs Porto, Juergen Klopp Dapat Amunisi Tambahan
Rabu, 24 November 2021 - 22:01 WIB
LIVERPOOL - Pelatih Liverpool, Juergen Klopp, memastikan dapat dua amunisi tambahan menjelang laga kontra Porto di Liga Champions 2021/2022 . Andrew Robertson dan Jordan Henderson yang sebelumnya cedera kini siap dimainkan.
Bermain di Anfield, Kamis (24/11/2021) dini hari WIB, Liverpool akan berusaha meraih kemenangan meski sudah dipastikan lolos ke babak 16 besar. The Reds memiliki modal berharga, setelah kemenangan 5-1 atas Porto di pertemuan pertama.
Saat di pertandingan nanti Klopp mengatakan akan menurunkan pemain dengan kondisi fit 100 persen. Karena ia tidak ingin menganggap remeh setiap pertandingan, dan tidak mau ada pemain mendapatkan cedera.
“Kami selalu menghormati kompetisi tetapi kami harus memikirkan diri kami sendiri, jadwal kami, dan situasi para pemain kami terlebih dahulu,” kata Klopp dilansir dari Tribal Football, Rabu (24/11/2021).
Sementara, mengenai Henderson, Klopp belum bisa memastikan akan menurunkan pemain asal Inggris itu sejak awal pertandingan. Hal Serupa juga diterapkan kepada Robertson.
“Hendo, kita lihat saja. Kemarin, saya akan mengatakan mungkin dia tidak dalam kondisi 100 persen. Jadi dia bisa bermain, dia bisa melakukan hampir semua hal tetapi ini tentang benar-benar fit 100 persen," ucapnya.
"Robbo, mirip. Keduanya baik-baik saja, tetapi keduanya sekarang siap bermain, siap untuk memulai dengan jadwal, dengan pertandingan yang akan datang? Kami harus membuat keputusan ini," tegasnya.
Seperti yang diketahui, Henderson sempat bermain dari bangku cadangan saat Liverpool menang 4-0 atas Arsenal. Sementara, Robertson harus absen setelah mengalami cedera ringan saat membela Skotlandia di Kualifikasi Piala Dunia 2022.
Bermain di Anfield, Kamis (24/11/2021) dini hari WIB, Liverpool akan berusaha meraih kemenangan meski sudah dipastikan lolos ke babak 16 besar. The Reds memiliki modal berharga, setelah kemenangan 5-1 atas Porto di pertemuan pertama.
Saat di pertandingan nanti Klopp mengatakan akan menurunkan pemain dengan kondisi fit 100 persen. Karena ia tidak ingin menganggap remeh setiap pertandingan, dan tidak mau ada pemain mendapatkan cedera.
“Kami selalu menghormati kompetisi tetapi kami harus memikirkan diri kami sendiri, jadwal kami, dan situasi para pemain kami terlebih dahulu,” kata Klopp dilansir dari Tribal Football, Rabu (24/11/2021).
Sementara, mengenai Henderson, Klopp belum bisa memastikan akan menurunkan pemain asal Inggris itu sejak awal pertandingan. Hal Serupa juga diterapkan kepada Robertson.
“Hendo, kita lihat saja. Kemarin, saya akan mengatakan mungkin dia tidak dalam kondisi 100 persen. Jadi dia bisa bermain, dia bisa melakukan hampir semua hal tetapi ini tentang benar-benar fit 100 persen," ucapnya.
"Robbo, mirip. Keduanya baik-baik saja, tetapi keduanya sekarang siap bermain, siap untuk memulai dengan jadwal, dengan pertandingan yang akan datang? Kami harus membuat keputusan ini," tegasnya.
Seperti yang diketahui, Henderson sempat bermain dari bangku cadangan saat Liverpool menang 4-0 atas Arsenal. Sementara, Robertson harus absen setelah mengalami cedera ringan saat membela Skotlandia di Kualifikasi Piala Dunia 2022.
(sto)
Lihat Juga :
tulis komentar anda