Mau Lebih Lama di Barcelona, Braithwaite Minta Jangan Dijual

Kamis, 23 April 2020 - 21:08 WIB
Martin Braithwaite berharap manajemen Barcelona mengubah keputusan untuk tidak menjual dirinya. Foto : Livescore
BARCELONA - Martin Braithwaite berharap manajemen Barcelona mengubah keputusan untuk tidak menjual dirinya. Nama Braithwaite ramai diberitakan masuk dalam deretan pemain yang bakal dilepas Blaugrana di bursa transfer musim panas ini.

Pemain berusia 28 tahun itu didatangan Barcelona dari Leganes pada Februari mendatang. Perekrutan pemain asal Denmark itu terbilang kontroversial setelah Barca berani membayar 18 Juta Euro. Hal tersebut ditempuh Barca karena lini depan mereka ketika itu kosong menyusul cederanya Luis Suarez dan Ousmane Dembele.

Tapi, seperti dikutip ESPN, Kamis (23/4), Braithwaite yakin dirinya akan dipertahankan Barcelona. "Saya yakin saya akan bertahan lebih dari empat setengah tahun. Itulah yang saya lihat di kepala saya," katanya.



"Saat ini, saya hanya ingin pergi dan bermain dan menikmati dan memenangkan gelar bersama tim ini karena itulah yang harus saya lakukan di sini," sambung Braithwaite.

Sepanjang penampilannya di Barcelona, Braithwaite baru tampil tiga kali beraksi sebelum musim dihentikan karena pandemi virus corona. "Bagi saya, di Barcelona, saya melihat semua pemain legendaris yang bermain di sini, dan semua periode di mana mereka memiliki beberapa tim terbaik. Bagi saya salah satu tujuannya adalah untuk bisa mengatakan saya bermain di salah satu tim Barca terbaik dalam satu generasi," ujar Braithwaite.

"Saya ingin orang-orang dapat melihat kembali ke tim tempat saya bermain dan berkata, 'Ya, itu adalah salah satu tim terbaik yang pernah ada dalam sejarah Barca'. Itu adalah motivasi besar bagi saya dan itu datang dengan banyak kerja keras, tetapi saya bersedia untuk bekerja. Saya hanya bersemangat."
(bbk)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More