Persebaya Dirugikan, Aji Santoso Murka: PSSI Ingkar Janji Soal Pemain Timnas

Selasa, 04 Januari 2022 - 13:02 WIB
"Seharusnya pertandingan dulu - dulu dilanjutkan saja, buat apa kan nggak ada artinya, sekarang pun ketika main pemain-pemain itu belum bisa bergabung dengan kita, kita rugi di waktu, rugi di masalah recovery," tutur kelahiran Kepanjen, Kabupaten Malang ini.

Menurutnya, bila ada kasus serupa yang dialami kontestan Liga 1 lain atau tim di kompetisi negara lain, apa yang disampaikannya cukup logis diterima.

"Saya sangat mengharapkan sekali dari PSSI masalah pemain nasional ini, karena kita tahu persaingan sangat ketat. Kita ada 4 pemain nasional, tentunya ini menjadi satu kerugian buat kami, jadi kalau pemain ini belum bisa gabung seharusnya pertandingan besok malam seharusnya ditunda, itu fair," ucapnya.

Tetapi Aji tak mau mencari alasan dan pembelaan terhadap hal itu. Pihaknya pun mengaku telah siap mengarungi pertandingan melawan Bali United tanpa diperkuat empat pemain Timnas Indonesia.

"Kalau memang nanti nggak bisa, ya kami siap dengan pemain yang ada, tidak ada masalah, tetapi saya kepingin kita membangun sepakbola sama-sama berkomitmen, yang kuat yang jujur, itu yang saya maksud," tukasnya.

Sebagai informasi laga tunda pekan 17 antara Persebaya Surabaya melawan Bali United, yang seharusnya dilaksanakan pada Desember 2021 ditunda. Laga tersebut digelar di Seri Keempat di Bali, pada Rabu (5/12022). Selain laga Persebaya vs Bali United, laga Arema FC vs Persikabo 1973 juga ditunda dan baru dilaksanakan Rabu besok.
(sha)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More