Bek Muda Persib Bandung Berharap Tuah Jersey Nomor 66

Rabu, 10 Juni 2020 - 22:05 WIB
Mario Jardel memilih mengenakan seragam bernomor 66 di Liga 1 2020. Bek muda Persib Bandung itu berharap nomor tersebut dapat memberi tuah tersendiri. Foto: persib.co.id
BANDUNG - Mario Jardel memilih mengenakan seragam bernomor 66 di Liga 1 2020 meski saat ini tertunda akibat pandemi virus Corona . Walau tidak ada alasan khusus, bek muda Persib Bandung itu berharap nomor tersebut memberi tuah tersendiri.

(Baca Juga: James Rodriguez Menyia-nyiakan Kesempatan yang Diberikan Madrid )

Pemain yang berperan sebagai bek itu sempat memakai nomor 21 kala mengantarkan Diklat Persib U-19 menjuarai Liga 1 U-19 musim 2018. Meski tidak ada faktor mistis atau hal lainnya, Jardel berharap nomor 66 bisa menambah kepercayaan dirinya.



“Sebetulnya enggak ada alasan khusus kenapa saya memilih nomor 66. Tapi, saya berharap nomor ini bisa membuat saya makin percaya diri baik saat berlatih maupun bertanding,” kata Jardel, disitus resmi Persib.

(Baca Juga: Bomber Juventus Desak FIGC Berantas Rasisme di Serie A, jika Tidak.... )

Sayangnya, harapan Jardel masih belum dapat terpenuhi. Soalnya, sudah hampir tiga bulan kompetisi ditangguhkan. Itu sebabnya, pemuda berusia 20 tahun berharap kondisinya kembali kondusif.

Sebab, dia sudah tidak sabar melakukan debutnya bersama Persib. “Pastinya, saya juga berharap tahun ini bisa menjadi tahun debut saya di kompetisi Liga 1. Semoga semuanya segera membaik,” tandas pemain kelahiran Bogor 07 November 2000 tersebut.
(mirz)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More