Philippe Coutinho Diyakini Hidup Kembali Jika Bermain di Chelsea
Jum'at, 24 April 2020 - 18:10 WIB
BARCELONA - Philippe Coutinho diyakini hidup kembali permainanya jika bergabung dengan Chelsea. Setidaknya itulah penilaian legenda Barcelona, Rivaldo.
Sejak digaet dari Liverpool, permainan Coutinho memang tenggelam di Barcelona. Tak heran kalau selanjutnya, Coutinho dipinjamkan ke Bayern Muenchen.
Di masa peminjamannya akan berakhir, Chelsea dikabarkan terus merajuk agar Coutinho sudi jadi pemain di Stamford Bridge. Hal ini pun didukung Rivaldo.
"Saya percaya bahwa kesempatan yang dimiliki Philippe Coutinho sekarang untuk melanjutkan kariernya di Chelsea bisa menjadi pilihan yang baik," katanya kepada Betfair, Jumat (24/4).
"Dia akan pindah ke klub besar dan ke negara yang kompetisinya sudah diketahui dengan baik di mana dia pernah memiliki tahun-tahun terbaiknya. Jadi jika transfer itu benar-benar terjadi, saya yakin dia akan memiliki peluang bagus untuk melihat hal-hal baik baginya di masa depan, setelah semua, dia sudah bersinar di Liga Primer sebelumnya."
"Melihat beberapa tahun terakhir Coutinho kita dapat mengatakan bahwa dia tidak mencapai apa yang diharapkan darinya, tetapi dia masih punya waktu untuk memulihkan sepak bola terbaiknya dan dengan kepercayaan diri dia bisa dengan mudah menjadi pemain yang sama seperti saat dia di Liverpool," pungkas Rivaldo.
Lihat Juga: Barcelona vs Real Sociedad di LaLiga 2024/25, Simak Jadwal dan Link Streamingnya di Vision+
Sejak digaet dari Liverpool, permainan Coutinho memang tenggelam di Barcelona. Tak heran kalau selanjutnya, Coutinho dipinjamkan ke Bayern Muenchen.
Di masa peminjamannya akan berakhir, Chelsea dikabarkan terus merajuk agar Coutinho sudi jadi pemain di Stamford Bridge. Hal ini pun didukung Rivaldo.
"Saya percaya bahwa kesempatan yang dimiliki Philippe Coutinho sekarang untuk melanjutkan kariernya di Chelsea bisa menjadi pilihan yang baik," katanya kepada Betfair, Jumat (24/4).
"Dia akan pindah ke klub besar dan ke negara yang kompetisinya sudah diketahui dengan baik di mana dia pernah memiliki tahun-tahun terbaiknya. Jadi jika transfer itu benar-benar terjadi, saya yakin dia akan memiliki peluang bagus untuk melihat hal-hal baik baginya di masa depan, setelah semua, dia sudah bersinar di Liga Primer sebelumnya."
"Melihat beberapa tahun terakhir Coutinho kita dapat mengatakan bahwa dia tidak mencapai apa yang diharapkan darinya, tetapi dia masih punya waktu untuk memulihkan sepak bola terbaiknya dan dengan kepercayaan diri dia bisa dengan mudah menjadi pemain yang sama seperti saat dia di Liverpool," pungkas Rivaldo.
Lihat Juga: Barcelona vs Real Sociedad di LaLiga 2024/25, Simak Jadwal dan Link Streamingnya di Vision+
(bbk)
tulis komentar anda