Hasil Drawing Perempat Final Piala Uber 2022: Gawat! Indonesia Bentrok China

Rabu, 11 Mei 2022 - 15:01 WIB
Ganda putri Indonesia Melani Mamahit (kiri) dan Tryola Nadia (kanan) saat melawan Nami Matsuyama/Chiharu Shida dari Jepang di Piala Uber 2022 di Impact Arena, Bangkok, Thailand, Rabu (11/5/2022). ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat/foc.
BANGKOK - Drawing perempat final Piala Uber 2022 digelar setelah penyisihan grup rampung. Hasilnya, Indonesia bertemu lawan tangguh sekaligus juara bertahan, China.

Indonesia sendiri berhasil lolos ke perempat final sebagai runner-up Grup A. Meski sukses meraih kemenangan atas Prancis dan Jerman, kekalahan 1-4 dari Jepang membuat Indonesia gagal keluar sebagai juara grup.





Sementara itu, China berhasil lolos sebagai juara Grup B. Mereka mampu mengalahkan semua spesaingnya di Grup B seperti Taiwan, Spanyol, dan Australia.

Tentu saja status China sebagai juara bertahan akan menjadi tantangan bagi Indonesia untuk lolos ke semifinal. Namun, bukan tidak mungkin skuad Merah Putih membuat kejutan dengan menumbangkan China.

Jika berhasil lolos ke semifinal, Indonesia pun juga akan menghadapi lawan yang sulit. Mereka diharuskan melawan pemenang antara India dan Thailand yang bertemu di babak perempat final.

Sementara itu juara Grup A, Jepang, akan menghadapi runner-up Grup B Taiwan. Selain itu, Denmark pun juga akan menghadapi Korea Selatan untuk bisa lolos ke babak semifinal

Hasil Lengkap Drawing Perempat Final Piala Uber 2022:

Jepang vs Taiwan

Korea Selatan vs Denmark

India vs Thailand

Indonesia vs China
(sto)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More