Adria Tour Bentuk Klaster Baru, Pelatih Fisik Djokovic dan Troicki Positif Corona
Rabu, 24 Juni 2020 - 02:03 WIB
BEOGRAD - Event Adria Tour 2020 yang diikuti sejumlah petenis top dunia, berubah menjadi klaster baru penyebaran virus Corona (COVID-19). Setelah Grigor Dimitrov dan Borna Coric dinyatakan positif terjangkit COVID-19, penularan dengan cepat terjadi.
Giliran pelatih Dimitrov Chris Gro dan pelatih kebugaran Novak Djokovic Marko Paniki ikut tertular Corona. Korban terakhir virus berasal dari Wuhan, China itu, adalah petenis peringkat 184 dunia Viktor Troicki.
Troicki ambil bagian dalam edisi pembuka Tur Adria di Beograd, Serbia, 12-14 Juni. Istrinya yang hamil, yang diperkirakan akan melahirkan anak mereka dalam beberapa minggu juga telah dinyatakan positif.
“Memang benar, saya dan istri saya positif. Istri saya diuji pada Jumat ( 19/6/2020), dan putri saya pada Minggu (21/6/2020) setelah kami tahu dia positif. Putri saya negatif, dan istri saya positif, ” kata Troicki dilansir Essentially Sport, Rabu (24/6/2020).
Troicki dan Djokovic berteman baik. Baru-baru ini di ATP Cup, mereka bermain ganda bersama. Pada Senin (22/6/2020), ATP Tour mengirimkan harapan pemulihan mereka kepada pemain yang terinfeksi oleh coronavirus. Mereka akan melanjutkan tur pada pertengahan Agustus, dan akan memberlakukan peraturan ketat.
“ATP menginginkan pemulihan yang lengkap dan cepat untuk para pemain dan anggota staf mereka yang dinyatakan positif COVID-19, setelah keterlibatan dalam turnamen pameran Tur Adria. ATP terus mendesak kepatuhan ketat terhadap pedoman sosial, kesehatan, dan keselamatan yang bertanggung jawab untuk mengendalikan penyebaran virus," kata ATP Tour.
Giliran pelatih Dimitrov Chris Gro dan pelatih kebugaran Novak Djokovic Marko Paniki ikut tertular Corona. Korban terakhir virus berasal dari Wuhan, China itu, adalah petenis peringkat 184 dunia Viktor Troicki.
Troicki ambil bagian dalam edisi pembuka Tur Adria di Beograd, Serbia, 12-14 Juni. Istrinya yang hamil, yang diperkirakan akan melahirkan anak mereka dalam beberapa minggu juga telah dinyatakan positif.
“Memang benar, saya dan istri saya positif. Istri saya diuji pada Jumat ( 19/6/2020), dan putri saya pada Minggu (21/6/2020) setelah kami tahu dia positif. Putri saya negatif, dan istri saya positif, ” kata Troicki dilansir Essentially Sport, Rabu (24/6/2020).
Troicki dan Djokovic berteman baik. Baru-baru ini di ATP Cup, mereka bermain ganda bersama. Pada Senin (22/6/2020), ATP Tour mengirimkan harapan pemulihan mereka kepada pemain yang terinfeksi oleh coronavirus. Mereka akan melanjutkan tur pada pertengahan Agustus, dan akan memberlakukan peraturan ketat.
“ATP menginginkan pemulihan yang lengkap dan cepat untuk para pemain dan anggota staf mereka yang dinyatakan positif COVID-19, setelah keterlibatan dalam turnamen pameran Tur Adria. ATP terus mendesak kepatuhan ketat terhadap pedoman sosial, kesehatan, dan keselamatan yang bertanggung jawab untuk mengendalikan penyebaran virus," kata ATP Tour.
(zil)
tulis komentar anda