Jadwal Wakil Indonesia di Perempat Final Indonesia Masters 2022, Jumat (10/6/2022)

Jum'at, 10 Juni 2022 - 07:27 WIB
Beban pebulu tangkis Tanah Air untuk meraih gelar di Indonesia Masters 2022 semakin berat. Hanya ada enam wakil yang akan bertarung di babak perempat final. Foto: ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja
JAKARTA - Beban pebulu tangkis Tanah Air untuk meraih gelar di Indonesia Masters 2022 semakin berat. Sebab, hanya ada enam wakil yang akan bertarung di babak perempat final, Jumat (10/6/2022) siang.



Indonesia sebenarnya masih memiliki 18 wakil di babak 16 besar. Tapi, mayoritas diantaranya berguguran. Ganda putra dan ganda putri kini sama-sama menyisakan dua pasangan dari semula enam.



Tunggal putra dan ganda campuran sekarang hanya punya satu jagoan. Sedangkan tunggal putri habis tak tersisa lantaran Gregoria Mariska Tunjung gagal bertahan.

Dengan demikian, tim Merah Putih harus berjuang lebih keras jika ingin melaju ke semifinal. Apalagi, ada yang akan melawan unggulan.

Anthony Sinisuka Ginting menjadi satu-satunya asa Indonesia di tunggal putra. Namun, dia akan bertemu unggulan kelima asal Malaysia, Lee Zii Jia di Istora Senayan, Jakarta.

Di ganda putra, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto harus meladeni Lee Yang/Wang Chi-Lin dari Taiwan yang merupakan unggulan ketiga.

Sementara Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukauljo selaku unggulan pertama ditantang duet Malaysia, Goh Sze Fei/Nur Izzuddin.

Untuk ganda putri, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti akan bentrok unggulan kedua dari Korea Selatan, Lee So Hee/Shin Seung Chan.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More