Usia Golovkin Jadi Keuntungan Canelo Menang KO

Sabtu, 02 Juli 2022 - 01:03 WIB
Chiquita menjelaskan Canelo harus memanfaatkan usia Golovkin yang lebih tua sembilan tahun darinya. Ini merupakan kesempatan yang bagus buat petinju Meksiko tersebut menyelesaikan pertarungan dengan kemenangan KO / Foto: Sporting News
Legenda tinju Meksiko, Humberto "Chiquita" Gonzalez memberikan analisisnya mengapa Saul "Canelo" Alvarez layak memenangkan pertarungan ketiga melawan Gennady Golovkin di T-Mobile Arena, Las Vegas, pada 17 September 2022. Mantan pemegang gelar WBC tiga kali, IBF dan Lineal Jr. Kelas Terbang itu menuturkan bahwa usia petinju Kazakhstan menjadi keuntungan buat Canelo untuk merebut kemenangan dalam pertarungan trilogi ini.

Chiquita menjelaskan Canelo harus memanfaatkan usia Golovkin yang lebih tua sembilan tahun darinya. Pada 9 April 2022, Golovkin baru saja merayakan ulang tahunnya yang ke-40 dan satu hari kemudian ia merayakannya dengan kemenangan atas Ryota Murata dari Jepang untuk mempertahankan sabuk juara kelas menengah IBF dan memenagkan gelar WBA.

BACA JUGA: Kisah James Buster Douglas KO Mike Tyson yang Guncang Jagat Tinju



Meskipun datang dengan empat kemenangan beruntun, tapi dia akan menghadapi salah satu petinju terbaik. Ini merupakan kesempatan yang bagus buat petinju Meksiko tersebut menyelesaikan pertarungan dengan kemenangan KO.

"Golovkin sudah berapa banyak waktu yang dia miliki. Anda semakin tua, Canelo ada di momennya, Golovkin, waktu, usia akan memberi sedikit tanda padanya," kata Chiquita dikutip dari Marca, Jumat (1/7/2022).

BACA JUGA: Petarung Indonesia Masuk 5 Laga MMA Terbaik di ONE Championship Sepanjang Pertengahan 2022

"Saya pikir Canelo bisa menang. Canelo harus menjatuhkannya. Saya pikir begitu (ini bisa menjadi pertarungan terakhir Golovkin), jika dia kalah, saya pikir begitu (Golovkin pensiun)," tegas Chiquita.

Terakhir, Chiquita mengatakan bahwa cara Canelo dan Golovkin mempromosikan pertarungan, terutama dengan pernyataan dan bahkan hinaan Canelo, adalah sesuatu yang terlihat sebelumnya. Maksudnya, strategi ini sama seperti yang ditinggalkan oleh promotor Don King.

"Ini adalah gaya untuk konferensi, sehingga mereka memiliki lebih banyak penonton, lebih mendukung mereka, bahwa orang-orang percaya, bukan karena saya tidak menghormatinya, itu adalah untuk mempersenjatai agar orang-orang melihat pertarungan, saya pikir itu adalah gaya yang Don King paksakan pada kita untuk berbicara lebih banyak sehingga orang-orang pergi berperang," pungkas Chiquita.
(yov)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More