Jadwal Timnas Indonesia U-16 di Piala AFF U-16 2022: Misi Ulang Juara

Jum'at, 29 Juli 2022 - 06:42 WIB
Jadwal Timnas Indonesia U-16 di Piala AFF U-16 2022: Misi Ulang Juara/PSSI
Jadwal lengkap Timnas Indonesia U-16 di Piala AFF U-16 2022 yang akan memulai perjuangan meraih gelar juara mulai 31 Juli hingga 13 Agustus 2022 di Yogyakarta. Timnas Indonesia U-16 kembali bertemu dengan rivalnya, Vietnam U-16 di Grup A Piala AFF U-16 2022

Skuad Garuda Asia berpeluang membalas mengalahkan Timnas Vietnam saat bentrok di penyisihan grup Piala AFF U-16 2022. Skuad Garuda Asia punya peluang untuk mencuri perhatian penikmat sepak bola di Tanah Air. Sebab turnamen ini digelar di Indonesia pada 31 Juli hingga 13 Agustus 2022.



Seluruh pertandingan nantinya digelar di Stadion Maguwoharjo dan Sultan Agung. Piala AFF U-16 2022 sendiri terdapat empat grup. Timnas Indonesia U-16 tergabung di Grup A bersama Vietnam U-16, Singapore U-16, dan Filpina U-16. Sementara di Grup B, ada Thailand U-16, Timor Leste U-16, Laos U-16, dan Brunei Darussalam U-16.

Di Grup C ada Malaysia U-16, Australia U-16, Myanmar U-16, dan Kamboja U-16. Nantinya masing-masing juara grup dan satu runner-up terbaik dari ketiga grup tersebut berhak melaju ke babak semifinal.



Untuk memuluskan target juara di Piala AFF U-16 2022, Timnas Indonesia U-16 sudah melaksanakan pemusatan latihan selama dua pekan di Yogyakarta. Pelatih tim, Bima Sakti mengatakan anak-anaknya sudah sangat berkembang pesat setelah dua minggu pemusatan latihan di Yogyakarta.

"Anak-anak sudah banyak berubah dari cara bermain, taktik, teknik dan dan disiplinnya. Kerangka tim kami juga sudah terbentuk. Kami tinggal menunggu regulasi dari AFF berapa pemain yang bisa didaftarkan," kata Bima Sakti.

"Saat ini, di tim ada 30 pemain dan semua memiliki kesempatan yang sama untuk berlaga di turnamen," lanjutnya.

Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More