Tentang 700 Gol Lionel Messi, Begini Reaksi Setien

Rabu, 01 Juli 2020 - 14:04 WIB
Pelatih Quique Setien memberikan reaksi terkait keberhasilan Lionel Messi mencetak 700 gol sepanjang kariernya bersama klub dan Argentina / Foto: Barcelona
BARCELONA - Pelatih Quique Setien memberikan reaksi terkait keberhasilan Lionel Messi mencetak 700 gol sepanjang kariernya bersama klub dan Argentina. Rekor itu muncul setelah Barcelona ditahan imbang Atletico Madrid pada laga lanjutan Liga Spanyol 2019/2020 di Stadion Camp Nou, Rabu (1/7) dini hari WIB.

Pada pertandingan ini Barcelona mampu unggul lebih dulu lewat gol bunuh diri yang dicetak Diego Costa di menit 11. Delapan menit kemudian, Saul Niguez menyamakan kedudukan menjadi 1-1.

Barcelona kembali unggul setelah Messi mencetak gol lewat titik putih di menit 50. Namun, keunggulan 2-1 tersebut tidak mampu dipertahankan Barcelona setelah Niguez mencetak gol keduanya melalui titik putih pada menit 62. (Baca juga: Statistik di Balik Gol Ke-700 Lionel Messi )



Bagi Messi, sumbangan satu golnya itu sudah cukup untuk membarui catatan golnya menjadi 700 sepanjang kariernya bersama klub dan Argentina. Kapten tim setidaknya telah mencetak 630 gol dalam 724 penampilan untuk Barca di semua kompetisi (rata-rata 0,87 per pertandingan).

"Saya kira 700 gol lagi tidak akan dicetak oleh Leo, tetapi ia akan terus mencetak gol," jelas Setien pasca pertandingan.

Kendati menorehkan catatan baru, namun Barcelona gagal memetik poin sempurna. Statistik menyebut jika Barcelona hanya mampu memetik sekali kemenangan saja dari tiga pertandingan terakhir. (Baca juga: Gudang Penampung Pemain Tua Itu Bernama Barcelona )

Singkat kata, tambahan satu poin gagal mendongkel posisi Blaugrana ke puncak klasemen sementara Liga Spanyol. Saat ini Barcelona berada di peringkat kedua dengan raihan 70 poin. Mereka hanya tertinggal satu angka dari musuh bebuyutannya Real Madrid. Namun begitu, Los Blancos bisa menjauh dari kejaran rivalnya tersebut jika memenangkan pertandingan melawan Getafe, Kamis (2/7) dini hari WIB.

"Memang benar bahwa kami belum bisa menang, tetapi kadang-kadang kami mengendalikan permainan dengan baik. Tidak mudah melawan tim ini. Mereka disiplin. Saya cukup senang dengan pekerjaan para pemain saya," pungkas Setien.
(sha)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More